RBO >> ARGA MAKMUR >> Tradisi adanya pawai ta’aruf dalam menyambut datangnya tahun baru Islam dilaksanakan setiap tahunnya oleh Pemkab dan Kemenag Bengkulu Utara (BU). Pada hajatan ini, biasanya ada ribuan peserta mulai dari anak TK/PAUD, pelajar hingga Ormas Islam dan OPD tumpah ruah mengikuti pawai ini. Begitu pula pada kegiatan pawai ta’aruf menyambut tahun baru Islam 1 Muharam 1440 Hijriyah yang dipusatkan di halaman Kantor Bupati BU Senin kemarin (10/9). Dari pantauan radarbengkuluonline.com di lapangan ada puluhan ribu peserta yang mengikuti pawai ta’aruf. Mulai dari RA, TK, PAUD, SD, MI, SDIT, SMP,MTs, SMA, SMK,MA,ormas Islam,Kemenag dan jajarannya berbaur memadati Kota Arga Makmur ikuti pawai yang meriah tersebut. Pelepasan pawai ta’aruf ini dilakukan Bupati BU Ir.H.Mian, Wabup Ari Septia Adinata, Sekda, OPD, Kapolres BU, Ketua Pengadilan BU, Kepala Kemenag BU,Dandim dan MUI BU. Bupati H.Mian dalam sambutannya mengajak masyarakat BU untuk memaknai peringatan tahun baru Islam ini untuk dijadikan momentum hijrah menuju pengabdian yang lebih baik lagi dalam membangun Bumi Ratu Samban BU sesuai dengan tupoksi masing-masing. Begitu dengan peningkatan kualitas iman dan ketakwaan kepada Tuhan, juga harus lebih baik dari sebelumnya. Dari pantauan RADAR Bengkulu, pelaksanaan pawai ta’aruf ini berjalan lancar dan tertib hingga peserta pawai kembali lagi di halaman Kantor Bupati BU.(bri)
Puluhan Ribu Pelajar dan Warga BU Ikuti Pawai Muharram
Rabu 12-09-2018,09:18 WIB
Editor : radar
Kategori :