Menunggu Detik – Detik Pelantikan Rohidin Mersyah jadi Gubernur Definitif

Selasa 09-10-2018,18:52 WIB
Reporter : radar
Editor : radar

Kapuspen: Sudah Diproses

RBO >> BENGKULU >>  Beredar informasi mengenai pelantikan Gubernur Bengkulu, Dr. H. Rohidin Mersyah, MMA definitif dilaksanakan Kamis 11 Oktober  besok.

Dari sumber informasi terpercaya, setelah Mendagri Tjahjo Kumolo menanda tangani surat usulan pelantikan itu ke Presiden Joko Widodo, maka ditetapkan SK keputusan presiden terhadap status gubernur definitif.

Sayangnya sampai saat ini pihak Kemendagri belum menerima undangan pelantikan tersebut.

Hal ini disampaikan oleh Kapuspen Kementerian Dalam Negeri, Bachtiar saat dihubungi radarbengkuluonline.com kemarin sore. "Sudah kita proses. Namun Pak Menteri masih dalam perjalanan ke Jakarta. Itu harus ditanda tangani dahulu," terangnya.

Bachtiar mengatakan, pihaknya hingga saat ini belum menerima undangan dari pihak protokol istana kepresidenan. "Sampai saat ini (kemarin sore) kita belum terima undangan pelantikan itu. Mudah- mudahan secepatnya. Biasanya kita diundang oleh protokol istana. Tapi sampai saat ini belum ada," imbuhnya.

Bachtiar menjelaskan bahwa hal tersebut merupakan mekanisme yang berlaku. Apabila pihaknya sudah menerima surat putusan inkrah dari Mahkamah Agung, terkait pasal 163 ayat 8 kepala daerah itu diberhentikan apabila putusan hukum sudah inkrah dari MA. Kemarin surat dari MA telah diterima Kemendagri. (Bro)

 

Tags :
Kategori :

Terkait