Bupati Tekankan Kades Data Rumah Warga Miskin
RBO, SELUMA - Bupati Seluma H. Bundra Jaya SH.MH Kamis (13/12) siang berkesempatan meninjau langsung beberapa rumah yang telah selesai dibangun melalui Program Bantuan Stimulan Perumahan Swadaya (BSPS). Beberapa lokasi yang ditinjau langsung Bupati Seluma H. Bundra Jaya yakni 17 unit rumah BSPS di Kelurahan Pasar Tais, 21 unit di Kelurahan Napal Kecamatan Seluma Kota, 40 Unit Kelurahan Rimbo Kedui dan 21 Unit Kelurahan Tanjung Seluai Kecamatan Seluma Selatan. "Kades, Lurah dan Camat untuk gencar mendata rumah warganya yang belum layak huni, agar ditahun depan dapat menyusul dibangun melalui program BSPS ini," kata Bupati Seluma H.Bundra Jaya SH.MH, Kamis (13/12). Dijadwalkan, selanjutnya bupati pada tanggal 18 Desember 2018 akan meninjau sejumlah rumah bangunan program BSPS di Kecamatan Seluma Barat yakni di Desa Talang Tinggi dan Kecamatan Lubuk Sandi di Desa Sakaian dan Desa Gunung Agung serta Kecamatan Sukaraja di Desa Lubuk Sahung. Dilanjutkan tanggal 19 Desember 2018 mendatang juga akan dilakukan peninjauan di Desa Pasar Ngalam dan Desa Sukasari Kecamatan Air Periukan. "Diharapkan dengan program BSPS ini, bisa meningkatkan taraf hidup dan membantu meringankan beban bagi masyarakat yang selama ini belum memiliki rumah layak huni," sampai Bundra. Sementara itu, Plt Kepala Disperkim Seluma, Saparudin S.Pd. mengungkapkan, di Kabupaten Seluma terdapat 242 unit rumah program BSPS siap huni. "Besaran anggaran yang dialokasikan untuk satu unit rumah dalam program BSPS ini adalah Rp 15 juta dengan rincian Rp 12,5 Juta di peruntukkan untuk pembelian material dan Rp 2,5 juta lagi untuk upah tukang pembuatan rumah,” sampai Saparudin. Kriteria penerima program ini, yakni KTP dan KK, memiliki lahan milik pribadi dibuktikan dengan sertifikat,dengan kondisi rumah tidak layak huni. (0ne)242 Unit Program BSPS Siap Huni
Kamis 13-12-2018,21:09 WIB
Editor : radar
Kategori :