BI Bengkulu Perhatikan Mesjid, Berkaitan dengan Karakter

Jumat 28-12-2018,11:27 WIB
Reporter : radar
Editor : radar

Ekonomi Tangguh Dimasa Depan

RBO >> BENGKULU >>  Kantor Perwakilan Bank Indonesia (BI) Provinsi Bengkulu memperhatikan mesjid  dengan cara memberikan bantuan. Bantuan yang diberikan oleh pihak BI bukan sebatas kepedulian saja, namun berkaitan dengan misi pembentukan karakter ekonomi baik dan tangguh masa dengan bangsa.

      "Hari ini (Kemarin 27/12), kita berikan bantuan kepada 7 mesjid dalam  kota Bengkulu. Bantuan yang kita berikan ini berupa perlengkapan solat, karpet, sajadah, pengeras suara, bahan bangunan. Bantuan ini juga diberikan sebagai bukti nyata kepedulian BI kepada agama dan sesama. Jauh lebih dalam dari itu, BI memberikan bantuan untuk mesjid ini adalah untuk meningkatkan fungsi mesjid, meramaikan mesjid. Karena kita ketahui bersama bahwa fungsi masjid ini tidak kecil. Pembentukan esensi bangsa yakni pembentukan karakter kita ini dimulai dari mesjid. Solat, ngaji, syahdat, menggali ilmu ada di mesjid. Ya BI berkepentingan disini, bila individual kita memiliki kakater baik maka erat kaitannya dengan kemajuan ekonomi kita di masa depan," jelasnya.

      Endang melanjutkan, dimulai dari mesjid ini terbentuk karakter ekonomi yang tanggih dimasa depan,  karena apa? Karena ekonomi kita dikelola oleh orang yang berkarakter baik, jujur, amanah dan berintegritas.

      "Dengan demikian  kami sangat perhatikan untuk bisa kerjasama yang baik lagi dengan mesjid dengan upaya silaturahmi ini kita lakukan secara berkelanjutan," katanya.

      Endang juga menuturkan, untuk ekonomi masa depan, BI juga melirik potensi besar pemberdayaan ekonomi pesantren.  "Pemberdayaan ekonomi pesantren BI konsen pemberdayaan,  dimana pesantren itu bisa miliki sumber penghasilan sendiri. Antara lain misalkan garap industri halal, pariwisata halal, jika ada pesantren yang bisa kelola air minum bersih untuk dijual kita bantu, kemudian ada yang bisa jual baju muslim kita bantu.  Contoh di Bengkulu ada satu pesanteren yang kita bantu yakni mesin foto kopi, alhamdulillah usaha tersebut barang modalnya dari kami.  Kita lihat dalam waktu kedepan usahanya tambah maju," jelasnya.

      Disisi lain, salah satu pengurus mesjid yang menerima bantuan, Bustam mengucapkan terimakasih atas perhatian dan kepedulian Bank Indonesia Bengkulu. "Harapan kami adalah agar BI selalu memperhatikan agama dan sesama. Semoga ini menjadi amal bagi keluarga besar Bank Indonesia Bengkulu," tuturnya.

      Senada dengan Pengurus Panti Swasta Mandiri, Umi Khorifah mengungkapkan kebahagiaannya dan rasa terimakasihnya dari untuk BI. "Kami doakan pahala terus mengalir untuk keluarga besar Bank Indonesia, mulai dari keluarga besar Pak Adang dan seluruh keluarga besar pegawai BI.  Dan kebaikan hati para pegawai BI adalah contoh bagi saya dan anak-anak agar kelak jadi orang baik hati seperti pegawai Bank Indonesia," katanya.

      Mesjid yang menerima bantuan dari BI tersebut yakni Mesjid An Nur Sukamerindu, Mesjid Miftahul Jannah, Mesjid At Taubah , Mesjid Ar Rahman, Mesjid An Nur Kampung Kelawi, Mesjid Baitul Rahman dan Musholla At Taqwa.  Selain memberikan bantuan kepada mesjid berupa sajadah, penegeras suara, material bangunan dan lain-lain, BI Bengkulu juga membahagiakan ratusan anak yatim di tiga panti asuhan yakni panti asuhan Zam-Zam Global, Swasta Mandiri dan Kasih ibu. (ae2)

Tags :
Kategori :

Terkait