Prabowo-Sandi Datang, Bukti Bengkulu Diperhatikan

Minggu 10-03-2019,19:41 WIB
Reporter : radar
Editor : radar

Heri Budianto : Orang Bengkulu Berpeluang Masuk Kabinet

RBO, BENGKULU – Kalau sebelumnya Ketua Badan Pemenangan Nasional (BPN) Capres dan Cawapres 02 untuk Prabowo-Sandi sudah lebih dulu datang ke Bengkulu, kemudian disusul oleh Cawapres Sandiaga Salahuddin Uno. Lalu pada tanggal 14 Maret ini, rencana Capres Prabowo Subianto juga akan datang menyapa warga masyarakat Bengkulu. Menurut Juru Bicara (Jubir) DPP Partai Gerindra yang juga Caleg DPR RI Gerindra Dapil Provinsi Bengkulu, Dr Heri Budianto M.Si, ini merupakan bukti bahwa Capres dan Cawapres Prabowo-Sandi peduli terhadap Bengkulu.
“Kalau tidak ada halangan, sudah dijadwalkan. Rencananya Pak Prabowo akan menyapa warga masyarakat Bengkulu. Dan ini merupakan bukti, bahwa tiga sosok tokoh nasional kita, mulai dari Ketua BPN Pak Djoko, lalu Cawapres Sandiaga Uno serta Pak Prabowo peduli dan memperhatikan Bengkulu,” ungkap Heri Budianto, kemarin (10/3).
Dijelaskan oleh Heri Budianto, dengan datangnya tiga orang sosok sentral tersebut, dimana dalam Pilpres sebelumnya Bengkulu masih belum masuk dalam kunjungan Capres, ini membuktikan bahwa Bengkulu mulai diperhitungkan secara nasional.
“Ini membuktikan Bengkulu mulai diperhitungkan. Dan insya Allah jika Prabowo-Sandi menang, ketika mereka diberi amanah kepercayaan untuk memimpim NKRI, dan Bengkulu salah satu daerah penyumbang suara untuk kemenangan mereka, tidak menutup kemungkinan dimasa akan datang akan ada tokoh Bengkulu yang masuk dalam jajaran susunan kabinet sebagai menteri,” jelasnya.
Dan untuk kedatangan Capres 02 Prabowo Subianto ke Bengkulu nanti, Heri Budianto menyampaikan, nanti akan ditangani oleh tim koalisi di daerah.
“Tentu kita sangat gembira Capres kami akan datang ke Bengkulu. Dan nanti gabungan Parpol koalisi, dimana ada Gerindra, Demokrat, PKS dan PAN yang akan menyambut kedatangan mereka bersama para relawan yang tergabung di BPD,” pungkas pria yang juga menjabat sebagai Direktur Informasi dan Komunikasi BPD Prabowo-Sandi Provinsi Bengkulu tersebut.
Sebelumnya dari Sekretaris DPD Partai Gerindra Provinsi Bengkulu, H. Suharto SE, MBA membenarkan informasi bahwa Capres Prabowo sekaligus Ketum DPP Partai Gerindra tersebut akan ke Bengkulu.
“Pak Prabowo datang ke Bengkulu ini, untuk menyapa masyarakat Bengkulu. Dan memang kita minta beliau datang ke Bengkulu. Istilahnya, walaupun hanya sebentar yang penting beliau datang ke Bengkulu. Ibaratnya sebagai seorang bapak Ketum Gerindra, dimana di Bengkulu juga ada DPD Partai Gerindra. Istilahnya seorang bapak melihat anak-anaknya yang ada di daerah Provinsi Bengkulu, selain menyapa masyarakat juga untuk silaturahim, dan memang selama ini banyak masyarakat yang menginginkan beliau datang ke Bengkulu,” tambah. (idn)
Tags :
Kategori :

Terkait

Terpopuler

Terkini