H. Maras Usman : Kita Bisa Bayar Listrik Murah
RBO, BENGKULU – Sulitnya para sopir untuk mendapatkan BBM subsidi jenis premium maupun solar di Bengkulu saat ini, menurut anggota Komisi III DPRD Provinsi Bengkulu H. Maras Usman S.Sos, kedepan Indonesia akan menerapkan kendaraan berbahan bakar listrik, sementara Bengkulu merupakan salah satu daerah yang mempunyai sumber energy yang sangat banyak dan ini akan sangat berpengaruh untuk kemajuan daerah kedepannya. “Kalau dari hasil kami kunjungan kerja, baik ke KLHK maupun ESDM, pemerintah pusat saat ini sedang merancang penyempurnaan kendaraan listrik. Sehingga kedepan untuk bahan bakar kendaraan nanti tidak lagi menggunakan BBM. Tapi, sudah menggunakan system charger untuk bahan bakar kendaraan listrik tersebut,” ungkap Maras Usman saat ditemui diruangan Komisi III DPRD Provinsi Bengkulu, Senin (15/7). Kemudian kedepan Pertamina ini nanti, bukan hanya menjadi BUMN yang mengelola BBM, tapi juga menjadi pemasok energy listrik untuk kendaraan-kendaraan listrik. “Kalau BBM ini sumber daya alam kita semakin lama semakin berkurang, sementara BBM merupakan sumber daya alam yang tidak dapat diperbarahui, sebab itu nanti akan dialihkan kendaraan dengan energy listrik,” tambah Maras Usman. Dengan program pemerintah pusat tersebut, lanjut politisi Partai Persatuan Pembangunan itu, tentu sejalan dengan kekayaan alam daerah. Dimana Bengkulu bisa dikatakan sebagai daerah yang potensial penghasil energy terbesar yang ada di Indonesia. “Seperti di Lebong itu, energy panas buminya atau geothermal kalau berjalan maksimal, sangat besar energy yang bisa dihasilkan. Kemudian dari sana tentu akan menghasilkan untuk daerah. Setidaknya dengan potensi sumber energy yang melimpah di Provinsi Bengkulu, kita kedepan bisa menjadi daerah yang untuk pembayaran listriknya lebih murah dibandingkan daerah lain. Kita tarif dasar listriknya bisa diambang TDL terendah. Bahkan nanti Bengkulu kedepan, bisa menjadi penopang energy listrik untuk daerah lainnya. Jadi, sudah sewajarnya kalau daerah kita nanti untuk TDL nya lebih murah dibanding daerah lain,” pungkas Maras Usman. (idn)Indonesia Gunakan Kendaraan Listrik, Bengkulu akan Diuntungkan
Senin 15-07-2019,19:33 WIB
Editor : radar
Kategori :