Wakil Walikota Bagikan 206 SK PTT
RBO,BENGKULU-Wakil Walikota Bengkulu, Dedy Wahyudi, SE membagikan SK Pegawai Tidak Tetap (PTT) Rumah Sakit Harapan dan Do’a (RSHD) Kota Bengkulu, Selasa (19/02/2020). Tepatnya di Aula RSHD lantai 3. Dedi Wahyudi menyampaikan didepan para pegawai tidak tetap itu supaya para pegawai yang telah diberikan SK meningkatkan pelayanan di RSHD ini. ‘’Jangan sampai ada warga mengeluhkan pelayanan ketika dia berada di RS HD ini,” jelasnya. Dedi mengatakan, SK yang diperpanjang kontraknya ini bukan hanya dari test onlinenya saja. Tapi kinerjanya selama di RSHD. “Kita berikan SK perpanjangan berdasarkan hasil pantau kerja sehingga kita satukan antara test online dengan kinerjanya, berdasarkan penilaian tersebut maka kita berikan perpanjangan kontraknya,’ tutupnya. Dalam kesempatan ini Dedi Wahyudi juga memberikan SK PTT secara simbolis kepda salah seorang honorer, sebagai tanda pemberian SK PTT sudah diberikan kepada masing-masing PTT. Senada dengan Wakil Walikota, Kepala BKPP Kota Bengkulu, Ali Martono, S.Sos mengatakan, ditahun 2020 ini Kota Bengkulu masih memperpanjang SK PTT karena dinilai masih sangat dibutuhkan dilingkungan Pemerintah Kota Bengkulu. Sebelumnya juga sudah melakukan tes online. Jadi, bapak ibu semua sudah tau berapa nilainya. “Dan saya berpesan pada ibu bapak sekalian di tahun 2020 ini, bekerjalah sebaik mungkin dengan rasa tanggung jawab, sehingga nanti ditahun 2021 saat ada evaluasi kinerja pegawai bisa dilanjutkan dan diberikan SK perpanjangan kontrak,” Demikian Ali. (cw1)Jangan Ada Pasien RSHD Mengeluh
Kamis 20-02-2020,10:52 WIB
Editor : radar
Kategori :