Karyawan Toko Bangunan Larikan Duit Setoran

Kamis 26-03-2020,20:59 WIB
Reporter : radar
Editor : radar

RBO, BENGKULU - Merasa tertipu, pemilik toko bangunan yang berada di Kelurahan Kandang Mas Kecamatan Kampung Melayu Kota Bengkulu bernama Daniel (35) melapor ke pihak berwajib. Pasalnya uang setoran hasil penjualanan alat alat bangunan tersebut dilarikan oleh karyawannya berinisial Ri (29). Kepada polisi korban ceritakan kronologis berawal dari korban yang sudah mempercayai terlapor untuk mencatat hasil penjualan barang toko tersebut. Namun tiba tiba hal yang mengejutkan terjadi ketika korban menanyakan uang setoran dari konsumen ke terlapor. Dari keterangan terlapor, uang tersebut belum diterima olehnya. Merasa curiga, korban pun berinisiatif bertanya ke sejumlah konsumen yang berbelanja material di toko nya. Ternyata benar, dari hasil penelusuran ke sejumlah konsumen terungkap bahwa para konsumen sudah setor uang pembelian material ke terlapor. Hal tersebut diperkuat dengan sejumlah bukti diantaranya kwitansi pelunasan hutang yang dipegang sejumlah konsumen. Atas perbuatan terlapor, kerugian yang dialami korban mencapai Rp 195 juta lebih. Merasa ditipu, akhirnya korban pun melaporkan karyawannya ini ke Polres Bengkulu. Dikonfirmasi, Kabid Humas Polda Bengkulu Kombes Pol Sudarno MH membenarkan adanya laporan tersebut. Pihaknya kerap mengimbau agar masyarakat baik itu pelaku usaha agar lebih berhati hati dalam mengelola keuangan usaha. Terutama mempercayai oknum yang dapat merugikan korban itu sendiri. "Laporan seperti ini kerap naik ke kita. Ya, dari laporannya itu merupakan orang kepercayaannya yang diduga melarikan uang setoran hasil penjualanan alat bangunan milik korban. Untuk laporan akan kita tindaklanjuti. Laporan ini ditangani oleh pihak Polres Bengkulu," imbau Sudarno Kamis (26/3) kemarin. (bro)

Tags :
Kategori :

Terkait