PDIP Belum Keluarkan Rekomendasi Cagub

Rabu 01-04-2020,11:14 WIB
Reporter : radar
Editor : radar

RBO, BENGKULU - Kepala Badan Bantuan Hukum dan Advokasi Rakyat PDI Perjuangan Provinsi Bengkulu, Deden Abdul Hakim, SH mengutarakan bahwa hingga saat ini DPP PDI Perjuangan belum menerbitkan Surat Rekomendasi Calon Gubernur dan Calon Wakil Gubernur Bengkulu, Calon Bupati dan Calon Wakil Bupati Kabupaten di Provinsi Bengkulu yang melaksanakan Pilkada pada tahun 2020 ini. Sehingga diminta untuk bersabar dan menunggu karena hanya DPP yang akan menerbitkan surat rekomendasi itu dan biasanya DPC atau DPD akan mengumumkan secara resmi siapa yang ditetapkan oleh DPP nanti.

“Terkait adanya paslon yang telah memasang baliho dengan adanya logo PDI Perjuangan, kami mengingatkan untuk tidak mendahului mekanisme partai. PDI Perjuangan merupakan partai besar dan tidak seharusnya menjadi bahan dagangan bagi pihak-pihak yang tidak mengerti berproses di PDI Perjuangan. Tidak cukup hanya karena seseorang merasa kenal dekat (sok kenal) dengan Ketua Umum PDI Perjuangan Ibu DR (HC) Hj. Megawati Soekarnoputri, lalu sudah memastikan telah mendapatkat restu dan merasa yakin akan dapat rekomendasi partai. Terlebih jika ada rekam jejak tidak baik sebelumnya. Jadi, kami pun mengingatkan kepada mereka-mereka itu untuk menghormati mekanisme yang ada ditubuh PDI Perjuangan. Berharap mendapatkan rekomendasi diberikan, tetapi tidak menghargai tahapan di PDI Perjuangan, rasanya sudah menjadi catatan khusus bagi kami selaku kader partai,” ungkap Deden, kemarin (31/3).

Kader PDI Perjuangan, lanjut Deden, akan selalu taat dan patuh atas apapun yang menjadi keputusan DPP atas tahapan Pilkada 2020. Silakan bersosialisasi dan silakan mengambil hati rakyat dengan cara yang elegan dan politik beretika. Bukan politik dagang.

“Apakah Agusrin-Dadang sudah dipastikan mendapatkan rekom partai seperti pada Baliho yang terpasang ada logo partai itu? Sampai saat ini belum ada rekomendasi itu. Jadi, kita menunggu saja dulu,” pungkas Deden.

Sebelumnya dari Ketua DPD PDIP Provinsi Bengkulu, Hj. Elva Hartati Murman S.IP, MM menegaskan bahwa untuk saat ini, mereka sedang off proses penjaringan Cakada. Sebab masih focus terhadap wabah pandemic Covid-19. “Belum ada rekomendasi dari DPP. Kita off dulu. Kalau untuk beredar baliho Agusrin-Dadang menggunakan lambang PDIP, itu bukan baliho resmi dari kita, namun secara keanggotaan, Dadang memang merupakan kader PDIP. Tapi untuk surat keputusan atau rekomendasi partai masih belum turun dari DPP,” pungkas Elva. (idn)

Tags :
Kategori :

Terkait