DPRD Datangi Pelindo & Bulog, Stok Beras Aman

Jumat 17-04-2020,20:55 WIB
Reporter : radar
Editor : radar

RBO, BENGKULU – Meskipun ditengah wabah pandemic Covid-19 namun pihak Komisi III DPRD Provinsi Bengkulu tetap melaksanakan tugasnya sebagai wakil rakyat khususnya pengawasan terhadap PT. Pelindo dan Bulog Bengkulu.

 “Kami mendatangi PT. Pelindo dan Bulog, karena kita ingin sowan silaturahmi dengan direkturnya yang baru Pak Susilo serta ke Bulog. Dimana dari Bulog memastikan bahwa pasokan stok beras kita untuk Bengkulu aman meskipun banyak diborong oleh Pemprov dan Pemkot,” ungkap Ketua Komisi III DPRD Provinsi Bengkulu Drs H. Sumardi MM, Kamis (16/4).

      Adapun Ketua Komisi III mendatangi Pelindo dan Bulog bersama dengan Wakil Ketua Komisi III, Herwin Suberhani, M. Gustianto S.Sos, serta H. Yurman Hamedi S.IP.

 “Saat di Pelindo, kami mempertanyakan terkait protap SOP mereka bekerja di tengah wabah pandemic Covid-19, dan Alhamdulillah setelah kita lihat mereka sesuai SOP protocol Covid-19. Kemudian kami juga menanyakan terkait kenapa sampai mendapat penilaian Proper Merah dari pihak Kementerian LHK, serta bagaimana mereka memasarkan lahan yang kosong. Jadi solusinya Pelindo akan bekerjasama dengan Pak Gubernur agar aset itu dapat dimanfaatkan sebesar-besarnya dalam waktu yang tidak begitu lama setelah wabah Covid-19 ini berakhir nanti, dan juga akan komunikasi dengan pihak DPRD. Pelindo juga akan mengusahakan akhir 2021 nanti lahan itu akan dimanfaatkan. Namun tidak gampang sebab pelabuhan kita itu terkendala alur pintu masuk yang kadang dalam, kadang dangkal, kadang minus 7 nah ini yang masih dalam penelitian pihak PUPR pusat,” terang Sumardi.

      Sementara itu di Bulog, dimana mereka juga langsung turun mengecek gudang beras Bulog yang ada di Kota Bengkulu dan pihaknya melihat memang untuk pasokan serta stok beras Bengkulu aman hingga empat bahkan lima bulan kedepan.

 “Sesuai yang disampaikan Kepala Bulog dan kami juga sudah melihatnya sendiri, meskipun beras Bulog banyak diborong oleh pemerintah daerah untuk memberikan sembako bagi rakyat, namun tidak perlu khawatir stok beras kita cukup melimpah bahkan sampai untuk lima bulan kedepan. Sebab itu kami pihak DPRD sangat yakin, dimana beras stok Bulog itu yang premium ada beras kelas medium juga ada,” pungkas Ketua Komisi III tersebut. (idn)

Tags :
Kategori :

Terkait