RBO, ARGA MAKMUR - Pengisian posisi Sekretaris Desa Urai yang kosong pasca di tinggal pejabat lama, Nodi Haryanda yang saat ini menjabat sebagai Kepala Desa Urai itu, saat ini telah di isi kembali. Yakni Gusnadi yang sukses menjadi pengisi kursi sekretaris desa tersebut. Acara pelantikan yang langsung dipimpin Kepala Desa Urai, Nodi Haryanda dan dihadiri unsur Tripika dan tokoh masayarakat Urai kemarin (23/4) itu sukses digelar . Acaranya berjalan dengan baik dan lancar .
Kepala Desa Urai, Nodi Haryanda saat dikonfirmasi jurnalis mengatakan, seleksi penyaringan balon Sekdes dilakukan tim dengan ketat. Ia pun menegaskan, dalam hal penyeleksian tidak ada intervensi dari pihaknya maupun dari pihak BPD. Hal itu murni dari kemampuan kandidat yang mengikuti tahapan pengujian kelayakan dari tim penyeleksi. "Alhamdulilah, pelantikan Sekdes sukses dan lancar. Ketatnya penyaringan yang dilakukan bertujuan guna mendapat kandidat yang bermutu dalam menjalani tugasnya nanti. Namun juga saya katakan, semua tanpa ada intervensi dari pihak mana pun. Ini hasil murni kemampuan kandidat," kata Nodi. Ia juga berharap kedepannya, dengan adanya pengisian kursi Sekdes yang kosong tersebut akan menjadikan struktur pemerintahan Desa Urai berjalan dengan baik dan lancar. Selain itu senergitas Sekdes yang baru sangat diharapkan Kades demi kemajuan desa dan kesejahteraan desa yang ia pimpin. ''Tentu dengan diisinya kursi Sekdes yang telah lama kosong, menjadikan roda pemerintahan desa berjalan baik dan lancar.'' Selain itu dia juga berharap Sekdes yang baru bisa bekerjasama dengan perangkat- perangkat desa lain dan selalu menjalin sinergitas bersama BPD"(bri)Seleksi Tuntas, Nodi Haryanda Lantik Sekdes Urai
Kamis 23-04-2020,21:20 WIB
Editor : radar
Kategori :