RBO, MANNA - Akhirnya kasus pertama Positif Covid - 19, MT(44) dinyatakan negatif dari hasil Swab terkhir dan satu orang Pasien Dalam Pengawasan meninggal dunia di daerah Kecamatan Pino Raya.
Kepala Dinas Kesehatan Siswanto, S.Sos.M.S.i mengatakan berdasarkan hasil laboratorium Rumah Sakit M.Yunus Bengkulu yang diterima pada pukul 12.30 WIB menyatakan MT Negatif. "Kita ketahui selama ini terkonfirmasi positif Covid - 19 yaitu MT (44) perempuan, salah seorang ASN di Puskesmas Kelurahan Pasar Bawah. Dari hasil evaluasi terakhir dinyatakan negatif," kata Siswanto, di ruang Media Center Posko Induk BPBD, Jumat (12/06) . Berdasarkan kajian tim medis penanganan Covid - 19 Rumah Sakit Umum Daerah Hasanudin Damrah Manna, menyatakan 100 persen sembuh. Dengan dinyatakannya MT sudah negatif, maka Bengkulu Selatan saat ini tinggal satu orang lagi Pasien Covid - 19 yang masih menunggu hasil evaluasi kedua tapi hasil evaluasi pertama negatif. "Untuk itu kita doakan saja sembari menunggu hasil evaluasi kedua dari (SB) semoga nantinya dinyatakan negatif juga dan Bengkulu Selatan bisa kembali dalam zona hijau," ungkapnya. Adapun kasus PDP yang meninggal tadi malam (11/06) sekitar pukul 21.30 tadi malam yaitu RN (48)perempuan yang kemaren pagi dirawat di RSUDHD Bengkulu Selatan dengan riwayat batuk, demam, badan lemas, lebih kurang satu minggu yang lalu. "Hasil Rapid tes sebanyak tiga kali semuanya hasilnya reaktif, selain itu pasien juga ada riwayat penyakit darah tinggi, tapi untuk kontak dan riwayat perjalanan tidak ada,"kata Kadis Kesehatan. Pasien akhirnya sebelum Jumatan tadi sudah dimakamkan di Tempat Pemakaman Umum(TPU) Desa setempat dengan cara menggunakan protap Kesehatan Penanganan Covid - 19. "Sebelum meninggal, pasien sudah kita ambil swabnya dan sudah dikirim ke Dinas Kesehatan Provinsi Bengkulu tinggal menunggu hasil dari laboratorioum, apakah hasilnya negatif ataupun positif, kita doakan saja semoga hasilnya negatif," tutup Siswanto.(afa)Akhirnya MT Negatif, Satu Orang PDP Meninggal Dunia
Jumat 12-06-2020,19:54 WIB
Editor : radar
Kategori :