RBO, BENTENG – Kondisi jalan lintas di Desa Tanjung Raman, Kecamatan Taba Penanjung sejak beberapa tahun terakhir ini tak kunjung dibangun oleh Pemkab Benteng. Padahal, kondisi jalan tersebut tak ubahnya seperti kubangan kerbau. Tak hanya itu, jembatan yang ada dikawasan tersebut juga sudah putus akibat diterjang banjir beberapa bulan lalu. Akibatnya untuk melintas warga terpaksa menyeberangi sungai. Sementara itu, Kepala Desa Tanjung Raman Dodi Erianto mengaku bingung dengan kondisi tersebut pemerintah benteng terkesan mengabaikan pembangunan jalan didesa. Padahal kondisi warga nyaris saja terisolir. "Kalau untuk jalan,kami sangat membutuhkannya. Apalagi jalan itu sudah rusak dari Desa Sukarami sampai ke Desa Tanjung Raman. Belum lagi jembatan yang bukan seperti jembatan lagi, jembatannya sudah hilang," tegasnya. Ia menambahkan, kondisi jalan semakin parah jika hujan, kawasan tersebut tergenang banjir yang membuat warga terisolir. "Sekarang untuk melintas kami terpaksa menyebrangi sungai, tapi kalau banjir kami tidak dapat keluar," jelasnya. Sejauh ini menurut Dodi,masyarakat hanya bisa berharap kepada pemerintah untuk dapat melihat kondisi jalan Desa Tanjung Raman. "Disini ada sekitar 6 ratus lebih jiwa yang bermukim di Desa Tanjung Raman yang saat ini membutuhkan perhatian terkait kondisi jalan, kami berharap jalan ini bisa segera dibangun," pungkasnya. (ags)
Jalan dan Jembatan Rusak
Senin 22-06-2020,20:51 WIB
Reporter : radar
Editor : radar
Tags :
Kategori :
Terkait
Terpopuler
Rabu 30-10-2024,11:30 WIB
Rohidin-Meriani Mendapat Dukungan Lagi dari Tokoh Masyarakat Bengkulu
Rabu 30-10-2024,12:18 WIB
Debat Perdana Pilgub Bengkulu, KPU Batasi Jumlah Pendukung Paslon untuk Jaga Ketertiban
Rabu 30-10-2024,08:35 WIB
Inilah Segudang Manfaat Bunga Mawar Untuk Kesehatan
Rabu 30-10-2024,19:20 WIB
Dua Calon Siap Bersaing Rebut Kursi Ketua Umum HIPMI Bengkulu Masa Jabatan 2024-2027
Rabu 30-10-2024,13:18 WIB
Wajib Coba! 5 Makanan Tradisional Ini Paling Laris Di Daerah Pasar Beringharjo Yogyakarta
Terkini
Rabu 30-10-2024,19:20 WIB
Dua Calon Siap Bersaing Rebut Kursi Ketua Umum HIPMI Bengkulu Masa Jabatan 2024-2027
Rabu 30-10-2024,19:19 WIB
7 Tips Hemat: Pampers Mamy Poko Isi 20 Harga Berapa & Mengapa Wajib Dipilih? Ini Penjelasan Lengkapnya
Rabu 30-10-2024,19:06 WIB
Tahu Susu Cihuni, Makanan Tradisional Bandung yang Gurih, Enak dan Lembut Dipadukan Dengan Bumbu Kecap
Rabu 30-10-2024,19:00 WIB
Menikmati Tau Kua Heci, Makanan Tradisional Tionghoa Kota Binjai Dengan Cita Rasa Unik dan Gurih
Rabu 30-10-2024,18:34 WIB