Sesalkan Pedagang Tidak Patuhi Protokol Kesehatan

Minggu 28-06-2020,21:13 WIB
Reporter : radar
Editor : radar

RBO, MANNA - Kepala Desperindagkop UKM Bengkulu Selatan, Herman Sunarya,SH.MH menyesalkan para pedagang yang tidak mematuhi protokol kesehatan dalam berdagang. Seperti membuat jarak aman antar pedagang dan berbagai imbauan untuk bermasker baik itu pedagang amaupun pembeli masih ada saja yang membandel. "Kami sudah menyediakan tempat - tempat cuci tangan dipusat keramaian seolah menjadi hiasan ataupun pajangan saja, dan imbauan tersebut ibarat masuk telinga kiri keluarnya telinga kanan," kata Herman kepada jurnalis belum lama ini.

Belum lama terjadi beberapa hari yang lalu, Disperindagkop UKM membagikan 250 Face Sheild ataupun alat pelindung wajah yang dibagikan secara gratis. Tapi kenyataannya tidak ada yang menggunakannya.

Dalam penerapan New Normal kedepannya nanti, semuanya wajib menggunakan masker kalau terus membandel maka tim yang sudah di bentuk terdiri dari TNI, Polri, Pemrintah Daerah akan melakukan tindakan tegas kepda pembeli ataupun pedagang. "Untuk merubah kebiasaan tersebut, memang sulit tapi kalau kita sudah terbiasa maka semua itu akan menjadi kebiasaan. Bagi pedagang mari kita berjuang bersama untuk memutus mata rantai penyebaran Covid - 19 dengan mematuhi protokol kesehatan," singkat Herman.(afa)

Tags :
Kategori :

Terkait