Kasus Mayat Bayi Dalam Plastik Ditelusuri Petugas

Senin 13-07-2020,19:48 WIB
Reporter : radar
Editor : radar

RBO, BENGKULU - Mendapati laporan warga soal adanya mayat bayi yang ditemukan dipinggir jalan, petugas dari Polda Bengkulu melalui Anggota Polsek Gading Cempaka Senin (13/07) langsung bergerak ke TKP.

Sejalan dengan itu, anggota Inafis Polres Bengkulu juga langsung melakukan olah tempat kejadian perkara. Hal ini dilakukan guna menelusuri siapa pelaku yang tega membuang bayi di Jalan Timur Indah V RT 32 RW 02 Kelurahan Sidomulyo Kecamatan Gading Cempaka itu.

Berdasarkan keterangan warga setempat, Febrianto Iyan  mengatakan saat hendak melintasi dijalan tersebut untuk melakukan bersih-bersih disekitaran lokasi ia curiga ada sebuah kantong plastik warna biru di semak-semak. “Tadi lagi bersihkan batang pohon, waktu dilihat ada kantong biru sangko tadi sampah pas diangkek dan dibuka ado bayi didalamnyo,” ujarnya,

Iyan pun yang terkejut langsung memberitahukan hal tersebut ke warga sekitar, namun warga tak berani memeriksa lebih jauh dan menunggu pihak kepolisian yang telah dihubungi untuk memeriksanya. "Bayi tersebut sudah dalam keadaan meninggal dunia," jelasnya.

Kapolda Bengkulu Irjend Pol Drs Teguh Sarwono, M.Si, melalui Kabid Humas Kombes Pol Sudarno, S.Sos, MH saat dikonfirmasi menerangkan, penemuan mayat bayi berjenis kelamin perempuan sudah meningal dunia ini dilaporkan warga sekira pukul 08.00 Wib pagi.

“Selain mengamankan TKP, Anggota juga sudah mengumpulkan keterangan dari warga sekitar yang menjadi saksi dan untuk jenazah (mayat) bayi telah dibawa ke Rumah Sakit Bhayangkara untuk proses otopsi,” sampainya. (crv).

Tags :
Kategori :

Terkait