Ini Lima Cakada Kabupaten yang Diusung PKB

Selasa 14-07-2020,20:50 WIB
Reporter : radar
Editor : radar

Kabupaten Mukomuko, Lebong, Rejang Lebong, Kepahiang dan Kaur RBO, BENGKULU – Hingga saat ini, siapa kandidat Bakal Calon Gubernur dan Calon Wakil Gubernur yang akan diusung oleh PKB Provinsi Bengkulu dalam Pilgub yang dilaksanakan serentak pada tanggal 9 Desember tahun ini masih menjadi teka-trki. Ketua DPW PKB Provinsi Bengkulu Herliardo S.Ag, menegaskan sampai saat ini masih belum diputuskan. “Kalau untuk Pilgub, saat ini kita masih koordinasi dan komunikasi dengan kandidat. Belum ada yang diputuskan oleh DPP. Tapi kalau untuk Pilkada Kabupaten, dari delapan Kabupaten yang akan melaksanakan Pilkada, kita sudah ada lima daerah yang ditetapkan rekomendasinya oleh DPP,” ungkap Herliardo saat dihubungi mengaku sedang berada di Jakarta, Selasa (14/7).

Kalau untuk Pilkada Kabupaten, ada Kabupaten Mukomuko, Lebong, Rejang Lebong, Kepahiang dan Kaur. “Untuk Mukomuko ada Sapuan, Cabup yang bakal diusung, dari Lebong, Kopli Ansori, Rejang Lebong Laksamana Faisal yang berpasangan dengan Fatrolazi. Lalu Kepahiang ada Ujang Syarifudin, dan Kaur Lismidianto. Sedangkan untuk Bengkulu Selatan kita memang belum bisa ikut mengusung karena kosong kursi DPRD nya,” terang Herliardo.

Sementara untuk Pilgub, dari hasil penjaringan yang mereka lakukan sebelumnya, Ketua DPW PKB Provinsi Bengkulu itu mengatakan seluruh kandidat masih mempunyai peluang untuk diusung oleh empat kursi DPRD milik PKB ini. “Semuanya masih memiliki peluang yang sama. Tapi siapapun kandidat Cagub yang akan menggandeng kader PKB maju dalam Pilgub nanti, maka itulah kandidat yang akan kita usung,” pungkas Herliardo.

Sebelumnya dari Wakil Ketua DPW PKB Provinsi Bengkulu, Suimi Fales SH, MH dia menegaskan, PKB akan mengusung siapapun yang akan menggandeng Herliardo dalam Pilgub nanti. “Siapapun Cagubnya, Cawagubnya nanti Herliardo,” tambah Wan Sui. (idn)

Tags :
Kategori :

Terkait