RBO, ARGA MAKMUR - Pencarian korban hanyut di Desa Tanjung Sari (SP6) hari ini (22/07) masih di lakukan. Pencarian terhadap Korban Reco Ardiansyah (16) seorang pelajar itu hanyut di aliran sungai bendungan PLTMH di Desa Tanjung Sari, Kecamatan Ulok Kupai dilakukan Polsek Napal Putih di bantu personil TNI dan Barsarnas beserta masyarakat sekitar.
Walau kondisi cuaca cerah dan debit air dilokasi telah sedikit surut, namun aliran masih cukup deras. Hal itu menjadikan personil gabungan masih kesulitan menemukan korban. Kapolsek Napal Putih, Iptu, Edi Purba mengatakan tim gabungan masih mencari korban, namun hingga saat ini belum ditemukan. "Polsek Napal Putih di bantu Personil TNI bersama Basarnas dan masyatakat sekitar masih mencari korban. Namun belum di ketemukan," kata Kapolsek. Korban diduga tenggelam pada 21 Juli 2020, korban saat itu berniat mandi dengan empat orang temannya di lokasi bendungan Pembangkit Listrik Tenaga Mikro Hido (PLTMH). Sesampai di sungai korban Rico (16) terpeleset dan hanyut dibawa derasnya air. Teman korban sempat menolong dan mencari korban, namun tak di ketemukan. Hingga berita ini di turunkan, korban masih dalam pencarian. (bri)Pencarian Korban Hanyut Terus Dilakukan
Rabu 22-07-2020,20:45 WIB
Editor : radar
Kategori :