Jenguk Haikal, Wabup Janjikan Pengobatan Gratis

Kamis 10-09-2020,21:13 WIB
Reporter : radar
Editor : radar

RBO, BENTENG – Musibah yang dialami Haikal (2,5) seorang bocah warga Desa Paku Haji, Kecamatan Pondok Kubang yang menderita luka bakar cukup parah akibat terkena ledakan lampu minyak dikediamannya mulai banyak mendapat simpati dari berbagai pihak.

Salahsatunya dari Wakil Bupati (Wabup-red) Kabupaten Benteng Septi Peryadi,STP yang Kamis (10/9) kemarin langsung membesuk Haikal sekaligus memberikan santunan kepada bocah yang tengah dirawat di Klinik Rizky Medika Benteng tersebut.

"Kita dapat informasi Haikal sebelumnya sempat dirawat di Rumah Sakit M.Yunus Bengkulu. Namun terbentur biaya, pihak keluarga memutuskan untuk dirawat di rumah dengan kondisi luka bakar yang cukup parah," ungkapnya.

Dijelaskan Wabup, Pemkab Benteng memberikan opsi kepada Haikal, mau dirawat di RSUD Benteng atau Klinik Rizky Medikal, pasalnya di kedua tempat tersebut semua biaya akan ditanggung oleh Pemkab Benteng. Setelah diberi dua opsi tempat, keluarga pasien memutuskan untuk dirawat di Klinik Rizky Medika.

"Semua biaya pengobatan akan ditanggung oleh Pemerintah Daerah," jelasnya.

Dibagian lain, ia meminta Camat Pondok Kubang dan kepala Desa Paku Haji agar ikut memantau perkembangan kesehatan Haikal, serta memberikan pertolongan kepada keluarga Haikal untuk meringankan beban keluarganya. (ags)

Tags :
Kategori :

Terkait