Agusrin Janjikan Harga Gabah dan Sawit Stabil

Jumat 30-10-2020,20:41 WIB
Reporter : radar
Editor : radar

RBO, MANNA - Agusrin M.Najamudin pada kesempatan kampaye di Desa Batu Ampar, Kecamatan Kedurang menjanjikan harga gabah dan sawit stabil. "Saya minta bantuan kepada seluruh masyarakat, kalau saya saat ini sudah mencalonkan diri kembali dengan nomor urut 3, saya bersama Imron Rosadi lolos dan dapat mengikuti Pilkada serentak tanggal 9 Desember, In Sya Allah menang dalam pemilihan nanti dan Provinsi Bengkulu mendapatkan Gubernur yang baru," ujar Agusrin di Batu Ampar, Jumat(30/10).

Dengan tidak mendahului takdir, berdasarlan dari seluruh hasil survei dan hasil kroscek tim dilapangan, ternyata disetiap Kabupaten/Kota sudah kita menang pada tanggal 9 Desember nanti. "Tunggu kedatangan saya untuk membuktikan janji yang pernah saya ucapkan," ujar Agusrin.

Agusrin juga menyampaikan kalau masyarakat makmur maka akan bisa naik haji bahkan menyekolahkan anak. "Kalau harga gabah dan sawit itu harganya stabil, maka masyarakat makmur dan dapat pula berencana untuk masa depan, minimal menyekolahkan anak dan naik haji," sampai dia.

Sekarang dirinya melihat kalau hasilnya banyak harganya murah. "Kedepannya saya katakan bahwa untuk harga sawit minimal Rp 2.500 perkilonya, sehingga masyarakat tahu berapa jumlah penghasilannya setiap bulannya, Begitu juga harga gabah saat panen harganya turun. Mulai 2021 itu tidak boleh lagi terjadi, Pada saat panen Bulog harus mengambil dengan harga yang standar pada saat kekeringan harganya tidak boleh naik agar perut rakyat bisa diselamatkan," sampai dia.

Untuk menekan harga sawit agar tetap stabil Agusrin menyampaikan Pabrik. "Perusahaan harus membeli harga sawit yang sudah ditentukan, dan itu direncanakan akan dibangun Pabrik CPO kecil untuk mengambil hasil panen masyarakat di desa-desa tersebut," ujar dia.

Selain itu, Agusrin juga menyampaikan terimakasih dan permohonan maaf, maklum kalau masyarakat yang hadir banyak karena harus bekerja keras untuk meyakinkan bahwa masyarakat. "Saya sudah resmi mencalonkan diri sebagai calon Gubernur Bengkulu untuk memenuhi apa yang dibutuhkan oleh masyarakat,"tutup Agusrin.(afa)

Tags :
Kategori :

Terkait