M.Saleh: Ini 10 Persen Suara Pasti untuk R2

Kamis 05-11-2020,21:19 WIB
Reporter : radar
Editor : radar

RBO, BENGKULU – Ini rahasia sumber suara Rohidin-Rosjonsyah (R2). Dari hitung-hitungan M.Saleh, Ketua tim Pemenangan Paslon R2, sebanyak 10 persen suara sudah pasti untuk R2. Suara itu berasal dari 8000 saksi Golkar, 8000 saksi PDIP, 8000 saksi PKS dan partai lainnya. Jadi sudah 24.000. Padahal R2 diusung oleh Partai Golkar, PDIP, PKS, PPP dan Partai Demokrat.

“Kenapa kita yakin Rohidin-Rosjonsyah memenangkan Pilkada Gubernur Bengkulu kali ini? Para saksi yang dipersiapkan banyak. Kami dari Golkar sudah menyiapkan 8000 saksi untuk seluruh TPS. Lalu dari PDIP selaku partai pengusung R2 juga akan menyiapkan saksi sendiri dengan estimasi satu TPS dua orang saksi artinya sudah 8000 saksi. Kemudian PKS juga akan menyiapkan saksi sendiri sesuai jumlah TPS. Jika diakumulasikan dari jumlah saksi yang akan mengawal suara R2 saat penghitungan di TPS nanti, itu sudah hampir 20 ribu orang. Dan harapan kita, nanti saksi itu bisa mengajak istri atau suaminya serta anggota keluarganya yang lain untuk ikut memilih R2. Dengan demikian. Dari total 1,3 juta pemilih untuk Pilkada Provinsi Bengkulu saat ini R2 telah mengantongi sekitar 10 persen dukungan suara pasti,” ungkap M Saleh pada radarbengkuluonline.com, Kamis (5/11).

Selain itu, dukungan untuk R2 ini lanjut anggota Komisi VIII DPR RI Dapil Provinsi Bengkulu ini Juga terus berdatangan dari berbagai kalangan komunitas masyarakat. Mulai dari Ikatan Keluarga Sumatera Selatan, Ikatan Keluarga Batak, dari organisasi lintas komunitas dan banyak perkumpulan organisasi masyarakat lainnya yang telah menyatakan dukungan secara resmi. “Sebab itu. Tidak berlebihan jika saat ini, kami sangat optimis R2 akan memenangkan Pilkada Provinsi Bengkulu saat ini,” terang M Saleh. (idn)

Tags :
Kategori :

Terkait