Isnan: GOW Harus Mampu Menjadikan Perempuan Kuat, Mandiri dan Tangguh

Kamis 12-11-2020,18:40 WIB
Reporter : radar
Editor : radar

RBO, MANNA - Pengurusan Gabungan Organisasi Wanita (GOW) Bengkulu Selatan dilantik. Dalam amanah pelantikannya, Pjs Bupati Kabupaten Bengkulu Selatan Isnan Fajri,S.Sos. M.Kes meminta GOW BS mampu menjadikan perempuan yang kuat, mandiri dan tangguh.

"Dengan dilantiknya kepengurusan masa bakti 2021 - 2025 kita berharap GOW ini bisa menjadi lebih baik, Sehingga mampu menjalankan visi dan misinya serta memahami apa yang menjadi tugas dan foksinya untuk bekerja lebih maksimal," kata Isnan di Pendopo, Kamis(12/11).

Semoga kedepannya GOW yang ada di Bengkulu Selatan bisa berperan aktif dalam mensejahttrakan perempuan, dalam melakukan suatu kegiatan yang sifatnya positif baik itu dalam pembangunan maupun peningkatan Sumber Daya Manusianya (SDM)."Adanya GOW ini kita harapkan mampu membuka semua potensi yang dimiliki perempuan. Karena peran perempuan itu sangatlah besar baik dari segi kemajuan suatu daerah. Ditambah lagi saangat ini kita sedang mengahadapi musibah pandemi Covid - 19, Semoga peran GOW bisa memutus mata rantai penyebarannya dengan mensosialisikan untuk selalu mematuhi protokol kesehatan," pungkas Isnan.(afa)

Tags :
Kategori :

Terkait