RBO, MANNA - Banyak sekali yang menentang program Satu Keluarga satu Ekor Sapi (Sakti) yang menjadi program Gusnan Mulyadi - Rifai Tajudin. Program yang dinilai benar - benar pro rakyat yang mampu meningkatkan sumber pangan masyarakat. "Bahkan pada saat saya mengutarakan program sakti ini pada debat kemarin, masih ada saja yang mengangap hal ini mustahil untuk di wujudkan. Tetapi sebagai Petahana saya yakin dan percaya program sakti ini sangat dibutuhkan. Dimana yang kita ketahui banyak sekali yang bisa diambil dari seokor sapi, mulai dari dagingnya bahkan sampai kotorannya bisa menjadi pupuk, baik itu tanaman tanah maupun organik, " kata Gusnan Mulyadi di Rumahnya Selasa(17/11).
Mengapa program Sakti ini saat dibutuhkan oleh masyarakat karena bisa meningkatkan kesejahtraan masyarakat, selain itu bermanfaat langsung bagi masyarakat, meningkatkan peluang bisnis dan usaha, mengatasi angka kemiskinan di Bengkulu Selatan, mengurangi pengangguran. Sesuai data yang diperoleh dari masyarakat,yang sudah dilakukan pendataan tidak ada masyarakat yang menolak program ini. Apalagi video program sakti ini sudah di Share melalui Youtobe. Pada saat sapi ini mulai tidak beranak lagi, Pemerintah tidak sama sekali dirugikan karena indukan sapi tersebut akan dilelang untuk dijadikan PAD, Matipun sapinya akan segera diganti karena sapinya sudah diasuransikan. "Dimana nantinya program sakti ini memberikan sapi kepada masyarakat yang membutuhkan, setelah beranak dua akan kita tarik dan digulirkan kepada keluarga yang lain, dan setiap tahunnya berputar dan kedepannya Bengkulu Selatan menjadi Central sapi Nasional," pungkas Gusnan.(afa)Program Sakti Pro Rakyat
Selasa 17-11-2020,19:40 WIB
Editor : radar
Kategori :