DPMD Surati PemDes Tentang LPj APBDes 2020

Senin 04-01-2021,20:11 WIB
Reporter : radar
Editor : radar

RBO, MANNA - Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat Desa(DPMD) Hamdan Syarbaini, S.Sos memasuki tahun 2021 pihaknya akan menyurati seluruh Pemerintah Desa (PemDes) di Bengkulu Selatan sebanyak 142 Desa. Tentang Laporan Pertanggung jawaban(LPj) tentang Anggaran Pendapatan Belanja Desa tahun 2020 yang lalu. "Kalau kita melihat dari laporan selama ini yang disampaikan oleh Pemerintah Desa kepihak DPMD, Maka pencairan Dana Desa (DD) dan Alokasi danan Desa(ADD), Semuanya sudah terealisasi kepada 142 Desa seratus persen, tetapi kita belum menerima laporan akhir apakah penyerapan dana tersebut sudah terserap semua apa belum ataupun nantinya ada silpa," ujar Hamdan Mingg(04/01). Surat ini nanti akan disampaikan pada hari Senin (04/01) kepada 142 Desa, Agar desa bisa melaporkan dan menjelaskan serta mempertanggung jawabkan kemana saja dana tersebut sudah terealisasi serta menjadi acuan Pemerintah Desa untuk tahap pencairan selanjutnya. Adapun total anggaran DD 2020 yang disalurkan mencapai Rp 112,5 miliar dan Alokasi Dana Desa (ADD) Rp 59,2 miliar dengan tiga tahap pencairan. Tetapi sampai saat ini pihak DPMD belum menerima laporan realisasi DD ataupun ADD di setiap desa sebagai bentuk pertanggung jawaban APBDes. "Begitu juga mengenai apakah di satu desa tersebut dari jumlah DD dan ADD apakah masih ada silpa. Untuk itu dengan surat yang akan kami sampaikan nanti 142 Desa ini bisa melaporkan dengan jelas penggunaan APBDes 2020 yang lalu kepada pihak DPMD," tutup Hamdan.(afa)

Tags :
Kategori :

Terkait