Ketua DPRD Bantah Tak Dukung Vaksin

Rabu 20-01-2021,20:17 WIB
Reporter : radar
Editor : radar

RBO, SELUMA -  Ketua DPRD Seluma Nofi Erian Andesca S.Sos membantah jika dirinya tak mendukung program pemerintah pusat terkait Vaksinasi Covid 19. Hal ini menjawab ketidak hadiran unsur pimpinan DPRD dalam launching  program penyuntikan Vaksin Covid 19 di kabupaten Seluma  tahap pertama dipusatkan di Puskesmas Tais pada Jumat (15/1) lalu.

"Saat launching saya masih di Jakarta. Dan baru pulang Jumat (15/1) siang, sehingga tak bisa menghadiri launching vaksinasi," kata Ketua DPRD Seluma Nofi Erian Andesca S.Sos baru-baru ini. Menurut Nofi, dirinya sangat mendukung penuh program vaksin, terlebih dirinya adalah Ketua DPRD dan figur publik." Waktu itu, rekan-rekan lain dari unsur pimpinan DPRD jiga masih ada kegiatan, sehingga tak bisa hadir. Kendati demikian, saya siap untuk di vaksin," ujar Nofi Erian Andesca.

Sebelumnya, launching program vaksinasi Covid 19 di Kabupaten Seluma hanya dihadiri Kapolres Seluma AKBP. Swittanto Prasetyo, Dandim 0425/Seluma Letkol. Czi. Agus Martahan Limbong, Asisten I Mirin Ajib SH.MH, dan Asisten III Marhakidinata S.Pd, Kepala BPJS Ricco Hanggara Am.d Kep , Kepala Dinas Kesehatan Rudi Syawaludin S.Sos dan jajarannya.

Asisten III Marhakidinata S.Pd mewakili Bupati Seluma Bundra Jaya SH.MH menyampaikan permohonan maaf atas ketidakhadiran Bupati dalam peluncuran vaksin Covid-19 tersebut. Hal ini dikarenakan faktor usia yang tidak memperkenankan untuk diberi vaksin Covid-19 jenis Sinovac. (0ne)

Tags :
Kategori :

Terkait