RBO >>> BENGKULU >>> Berawal dari hobinya menabuh drum, salah seorang anak muda dari Desa Batu Lambang, Kecamatan Pasar Manna, Kabupaten Bengkulu Selatan bernama Deden Pramana (29) berhasil mencuri perhatian drummer dunia. Soalnya, Ia menabuh drum dari galon bekas yang sudah dimodifikasi menjadi seperti seperangkat alat music drum. Aksi tabuh galon Deden mampu membuat drummer kawakan milik Group Band Dream Theater yang bernama Mike Portnoy menfoolow akun instagramnya dan mendapat respon dunia. “Saya tidak menyangka, drummer idola dan legendaris itu follow IG saya. Ini penghormatan luar biasa bagi saya sebagai seorang pengagum Mike Portnoy,” ungkap Deden Pramana kepada radarbengkuluonline.com Jumat siang (19/3). Dari laman akun facebook resmi milik Mike Portnoy mengunggah, akun youtube milik pemuda Desa Batu Lambang yang akrab dipanggil Deden Noy memainkan drum terbuat dari galon, ember bekas, dan bekas kaleng cat ukuran besar. Dalam akun youtube Deden mengunggah permainan drum dengan lagu Dream Theater "Metropolis part1-Dream theater drum cover" selama 9.24 menit. Permainan skill drum Deden telah ditonton di youtube sebanyak 858 ribu lebih dengan 4.653 komentar dari berbagai negara di dunia. Permainan drum barang berkas itu berjudul The Miracle and The Sleeper. "Mike Portnoy idola saya sejak sekolah. Namun saat itu setiap festival musik saya belum bisa bawa lagu Dream Theater karena sulit cari teman band yang bisa mainkan lagu-lagu Dream Theater," cerita Deden. Adapun ide memainkan drum barang bekas itu awalnya kata Deden hanya untuk mengisi konten youtube miliknya saja. Ia tidak punya ide, namun ia menyadari ia berbakat memainkan drum. "Maka saya buatlah drum dari barang bekas. Kalau mau beli gak ada uang," sebut pria dua anak ini. Dalam akun youtubenya terdapat banyak lagu-lagu Dream Theater yang ia mainkan. Ada juga lagu System of Down, Avenged Sevenfold, Nirvana dan lainnya. Tidak saja musisi luar negeri, ia juga mainkan lagu band dalam negeri. Seperti Padi. Drummer Dream Theater Galang Donasi Selain itu, efek dari perhatian Mike Portnoy, permainan drum dari barang bekas Deden banyak dibagi oleh netizen hingga sampai pada mantan drummer Dream Theater, Mike Portnoy. Portnoy tentu saja memuji talenta Deden dalam akun facebook Mike Portnoy. Tidak saja memuji, Portnoy saat ini sedang berusaha mengumpulkan dana untuk membelikan Deden alat drum sungguhan. "Over the past few weeks, I’ve gotten HUNDREDS (maybe even thousands?) of DM’s, messages, texts, tags etc from people all around the world sending me links to Deden Noy playing a lot of my songs on his homemade kit. https://youtu.be/TTdAFjJPmug His talents are indeed incredible and I am in the process of arranging to get him a new kit & cymbals with the incredible support from Tama and Sabian ?? We’ll keep you posted...," "Selama beberapa pekan terakhir saya mendapatkan DM, pesan, tag dari orang seluruh dunia memberikan tautan ke Deden Noy memainkan lagu saya dengan peralatan sederhana, bakatnya luar biasa, saat ini saya sedang dalam proses menggalang dukungan dan dana agar Deden Noy dapat peralatan drum kit dan simbal baru dari Tama dan Sabian," tulis Mike Portnoy dalam akun Facebooknya yang sudah mencapai 3000 kali dibagikan tersebut. Dengan menjadi perhatian drummer kelas dunia dan akan diberikan alat music drum sungguhan, Deden Noy mengaku sangat gembira dan merasa tersanjung atas apresiasi Mike Portnoy. "Saya sejak sekolah fans Mike Portnoy, saya menyukai gayanya menabuh drum. Saya juga senang dia ikuti akun instagram saya. Bila nanti ia beri saya drum, akan saya buat sekolah musik ajarin anak muda main drum," kata Deden. Untuk diketahui, Deden Noy mengaku kecintaannya pada musik progresif, rock tumbuh sejak duduk di sekolah. Di sekolah saat ada festival band, Deden selalu tampil. Namun saat itu sulit baginya membawakan lagu-lagu Dream Theater karena tak banyak teman bermusik bisa memainkannya. "Kalau ikut festival saya mainkan drum. Selesai tamat SLTA sekitar tahun 2010, saya sempat bekerja sebagai pemulung. Siang malam saya mencari sampah bekas untuk dijual. Di daerah saya tak bisa mencari nafkah mengandalkan keahlian bermain drum," ujarnya. Pada tahun 2016 Deden menuturkan harga sampah dari hasil memulung murah. Deden semakin bingung untuk bertahan hidup. Deden banting setir menjadi pemain organ tunggal panggilan pada pesta pernikahan. Saat memutuskan jadi pemain organ panggilan, Deden membeli organ mainan seharga Rp 100 ribu untuk latihan. "Saya belajar organ tunggal dari organ mainan harga Rp 100 ribu. Dari sana saya bisa main organ tunggal di pesta pernikahan sebagai pendapatan keluarga saya." Pandemi covid-19 mengakibatkan jasa bermain organ tunggal Deden tidak lagi terpakai. Terlebih saat pemerintah mengetatkan aturan untuk mencegah penularan covid-19 dari pesta pernikahan. "Job organ tunggal sepi. Pendapatan rumah tangga sempat tersendat." Tuhan memang memberikan banyak talenta pada Deden. Saat kemampuan bermain organ tunggal tak bisa mendatangkan uang lagi karena covid-19, ia kembali merubah haluan membuka servis ponsel, jualan pulsa dan jual beli ponsel. "Saat ini saya bertahan hidup dari jual pulsa, servis HP," ungkapnya. Namun Deden Pramana perlahan dikenal, berkat unggahannya di kanal youtube dengan bermain drum menggunakan barang bekas. Sejumlah band papan atas dunia ia mainkan dengan drumnya. "Saya menyukai drum, makanya konten youtube saya semuanya tentang main drum." (idn)
Tabuh Galon dari Batu Lambang jadi Perhatian Drummer Dunia
Jumat 19-03-2021,19:42 WIB
Editor : radar
Kategori :