Tim Wasev Mabes TNI AD Tinjau TMMD di Seluma

Kamis 25-03-2021,19:24 WIB
Reporter : radar
Editor : radar

RBO >>>  BENGKULU >>>  Rombongan Tim Pengawas dan Evaluasi TNI Manunggal Membangun Desa (Wasev TMMD) dari Mabes TNI AD yang dipimpin oleh Brigjen TNI Darmono Susatro, S.I.P., M.M (Irum Itjenad) bersama Letkol CZI Chotman Jumei Arisandy (Pabandya-2/Bin Karbak TNI Spaban V/Bakti TNI Sterad) meninjau kegiatan pembangunan Satgas TMMD ke-110 Kodim 0425/Seluma di Desa Air Kemuning, Kecamatan Sukaraja, Kabupaten Seluma, Kamis (25/3).

Pada kunjungannya tersebut, rombongan Tim Wasev TMMD Mabes TNI AD didampingi oleh Danrem 041/Gamas Brigjen TNI Yanuar Adil dan Irdam II/Swj Brigjen TNI Henra Hari Sutaryo serta Kasi Ter Kasrem 041/Gamas Kolonel Inf M. Harry Subagyo, disambut oleh Dandim 0425/Seluma dan Bupati Seluma serta unsur Forkopimda Kabupaten Seluma, dengan rangkaian kegiatan pengalungan Syal, sambutan Bupati Seluma, paparan singkat Dandim 0425/Seluma, sambutan Ketua Tim Wasev, pemberian Sembako dan dilanjutkan peninjauan Poskotis TMMD serta sasaran pekerjaan pembuatan badan jalan, gorong-gorong, bedah rumah RTLH dan rehab Masjid.

Dalam sambutannya Bupati Seluma menyampaikan ucapan selamat datang kepada rombongan Tim Wasev TMMD Mabes TNI AD di  Seluma dan beliau juga menyampaikan bahwa program TMMD merupakan sarana untuk membantu pemerintah dalam memberdayakan masyarakat guna mengatasi kesulitan yang terjadi di daerah serta meningkatkan akselerasi pembangunan desa dalam rangka mendukung pembangunan nasional.

Program TMMD ditujukan pada pembangunan sasaran fisik dan nonfisik, sehingga melalui pembangunan yang berdimensi fisik dan nonfisik ini diharapkan adanya peningkatan kualitas hidup di masyarakat menuju kehidupan sosial yang lebih maju, sejahtera dan mandiri. Semoga penyelenggaraan TMMD ini dapat langsung dirasakan manfaatnya oleh masyarakat, khususnya masyarakat Desa Air Kemuning, Kecamatan Sukaraja, Kabupaten Seluma serta mengucapkan terima kasih kepada jajaran TNI yang telah bekerja sama dengan Forkopimda Kabupaten Seluma dalam pembangunan Kabupaten Seluma.

Sementara itu dalam laporan singkatnya, Dandim 0425/Seluma selaku Dansatgas Letkol Czi AM. Limbong ST MTr (Han) mengatakan bahwa kegiatan TMMD ini melibatkan 150 personel yang terdiri dari TNI AD, TNI AL, Polres Seluma dan unsur masyarakat serta instansi terkait. Pelaksanaan TMMD di Kabupaten Seluma dilaksanakan di Wilayah Kecamatan Sukaraja, yaitu di Desa Air Kemuning. Dandim juga menambahkan tentang keadaan wilayah, kondisi geografi, kondisi demografi dan kondisi sosial di wilayah tersebut.

Selain itu, Dandim juga memaparkan kegiatan pengerjaan sasaran fisik dan non fisik yang dilaksanakan pada TMMD Ke-110 TA. 2021 Kodim 0425/Seluma, yang mana pengerjaannya sudah mencapai 99 persen dan Dandim berharap melalui kegiatan TMMD ini dapat meningkatkan kemanunggalan TNI dengan rakyat dan hasil dari kegiatan TMMD ini benar-benar dapat dirasakan manfaatnya oleh masyarakat.

Dikesempatan yang ada, Ketua Tim Wasev TMMD dari Mabes TNI AD Brigjen TNI Darmono Susatro, S.I.P., M.M (Irum Itjenad) menyampaikan bahwa Pengawasan dan Evaluasi Kegiatan TMMD Ke-110 yang sedang berjalan ini, bertujuan untuk mengukur kinerja organisasi satuan tugas TMMD mulai dari tahap perencanaan, persiapan, pelaksanaan sampai dengan pengakhiran dengan harapan agar kegiatan TMMD dapat berjalan secara optimal, efektif dan efesien meskipun dalam situasi pandemi Covid-19 serta tujuan kegiatan TMMD selain untuk membantu percepatan pembangunan di daerah, juga untuk membantu mengatasi kesulitan rakyat serta sebagai sarana untuk mempererat kemanunggalan TNI-Rakyat. Selain ini, beliau juga menyampaikan ucapan terimakasih dan penghargaan kepada Pemerintah Daerah serta seluruh komponen masyarakat atas kerjasama dan semangat gotong-royongnya dalam mendukung kelancaran kegiatan TMMD.

Dalam wawancara singkatnya dengan awak media, Ketua Tim Wasev TMMD dari Mabes TNI AD Brigjen TNI Darmono Susatro, S.I.P., M.M menjelaskan bahwa pelaksanaaan TMMD dilaksanakan kegiatan fisik dan non fisik yang semuanya dibutuhkan oleh masyarakat. Untuk sasaran utama adalah pembukaan badan jalan yang menghubungkan 3 desa, yang mana tadinya untuk menuju desa yang satu ke desa yang lainnya masyarakat harus menempuh jarak yang cukup jauh. Namun dengan dibukanya badan jalan, masyarakat sudah dapat menempuh dengan waktu yang lebih singkat. Selain itu, fasilitas ibadah berupa Masjid yang tadinya kurang layak sekarang sudah layak digunakan untuk beribadah serta dilaksanakan juga kegiatan bedah rumah untuk masyarakat dalam bantuan program Rumah Tidak Layak Huni (RTLH).

Ikut hadir dalam kegiatan tersebut Ketua DPRD Kabupaten Seluma, Wakil Bupati Seluma, Kapolres Seluma, Kajari Seluma, Ketua Pengadilan Negeri Tais, Pabandya Puanter Kodam II/Swj Letkol Inf L. Sinurat, Pasi Komsos Siterrem 041/Gamas Mayor Inf Johan, para Perwira jajaran Kodim 0425/Seluma, Camat Kecamatan Sukaraja, Kepala Desa Air Kemuning, anggota Satgas TMMD serta masyarakat Desa Air Kemuning.(one/idn)
Tags :
Kategori :

Terkait