Ini Pesan Gusnan Saat Bulan Puasa

Selasa 06-04-2021,20:46 WIB
Reporter : radar
Editor : radar

Harus Tetap Patuhi Prokes

RBO, MANNA - Bulan suci Ramadan adalah ladang bagi muslim untuk berbuat baik dan mendapatkan pahala.Namun, bagi orang - orang tertentu bulan Ramadan ini merupakan ladang bagi mereka untuk mencari nafkah mulai dari pedagang pakaian, bahan pokok bahkan pedagang dadakan. Seperti jajanan takjil menjelang buka puasa. Masyarakat harus tetap patuhi protokol kesehatan karena biasanya akan sering terjadi kerumunan.

Bupati Bengkulu Selatan Gusnan Mulyadi,SE.MM mengatakan untuk masyarakat yang ingin menjalankan ibadah ke Masjid untuk melaksanakan salat tarawih diharapkan membawa sajadah sendiri dari rumah dan menggunakan masker. "Karena kita tidak tahu siapa yang membawa virus ini, lebih baik mencegah dari pada mengobati, karena sudah banyak kejadian penyebaran Covid - 19 yang penyebarannya tidak diduga - duga secara tiba- tiba kita bisa terkonfirmasi,untuk itu jagalah kesehatan kita selama menjalankan ibadah bulan Ramadan," kata Gusnan di Ruangannya Selasa (06/04).

Selama menjalankan puasa, masyarakat harus menjaga pola makan, baik itu mulai dari makan sahur sampai berbuka puasa makanlah makanan yang sehat dan bergizi agar imun tubuh yang dimiliki tidak menurun.

Bagi masyarakat yang mencari rezeki, tetaplah patuhi protokol kesehatan jangan sampai tidak menggunakan masker,Siapa tahu dari kondisi pada saat itu kurang sehat walaupun hanya terkena flu, kalau menggunakan masker maka virus yang ada tidak akan tersebar ke makanan yang dijual. "Penjual pun harus mengingatkan juga kepada pembeli agar jangan terlalu lama untuk berkerumun,dimana biasanya transaksi di bulan puasa semakin padat,bahkan yang diluar Bengkulu Selatan tidak perlu untuk pulang mudik cukup menggunakan teknologi yang ada," kata dia.

Untuk menyiasati kerumunan yang terjadi pada bulan Ramadan Pemerintah akan berkoordinasi kepada OPD - OPD terkait, secara teknis akan ada DisperindagKop akan mengarahkan para pedagang untuk mengelompokkan bagi penjual - penjual takjil.

Sedang untuk Satpol PP diharapkan mampu melakukan pengawasan dan menghimbau agar tidak terjadi kerumunan yang cukup lama,hal ini dilakukan untuk menekan angka penyebaran Covid -1 9. "Semoga dibulan Ramadhan ini kita bisa melaksanakan ibadah sebaik mungkin,bagi yang mencari rezeki mendapatkan rezeki yang banyak.Semoga kedepannya Covid - 19 ini bisa pergi dan menghilang bahkan di seluruh dunia,"tutup Gusnan.(afa)

Tags :
Kategori :

Terkait