Ops Nala, Polsek Ketahun Amankan Miras dan Petasan

Senin 26-04-2021,17:55 WIB
Reporter : radar
Editor : radar

RBO, ARGA MAKMUR - Operasi pekat nala 2021 yang dilaksanakan polsek ketahun pada Sabtu (24/4) sekitar pukul 16.00 Wib. Operasi ini dipimpin langsung Kapolsek Ketahun Iptu Indro Witayuda Prawira S.T.K.,S.IK berserta Kanit Reskrim Polsek Ketahun Aipda Heri Suyanto S.H dan enam personil polsek Ketahun lainnya.

Dalam razia tersebut, polsek ketahun menyasar sejumlah warung yang menjual minuman keras (miras) dan juga munjual petasan. Setidak nya dalam razia tersebut,polsek ketahun berhasil menyita puluhan botol minuman keras dan ribuan butir petasan disejumlah pedagang diwilayah kecamatan ketahun. Tidak itu saja,razia juga menyisir pelaku curang yang penimbunan sembako, BBM, dan memperdagangkan barang yang telah kadarluarsa, Namun tak ditemukan kecurangan tersebut.

"Giat imbangan ops pekat nala 2021 yang kita lakukan,telah berhasil mengamankan puluhan botol miras dan ribuan butir petasan. Tidak itu saja,kita juga menyisir pelaku curang yang menimbun sembako,BBM,dan menjual kembali barang yang telah kadarluarsa,namun tak kita temui kecurang tersebut". Kata Kapolsek.

Upaya preventif yang dilakukan dalam giat imbangan Ops Pekat Nala 2021 Polsek Ketahun tersebut adalah masyarakat tidak diperbolehkan mengkonsumsi minuman beralkohol maupun Narkoba,serta dilarang menimbun sembako,BBM,dan barang kadaluarsa serta himbauan penerapan prokes juga rutin dilakukan jajaran polsek ketahun dilokasi pasar,perbankan,dan disejumlah fasilitan umum lain nya.

"Ops pekat nala 2021 ini,meminta masyarakat agar jangan mengosumsi minuman keras dan narkoba. Serta jangan menumbun sembako,BBM,dan menjual makanan kadarluarsa karna itu melangar hukum. Tidak lupa juga sosialisasi pengunaan masker dan penerapan prokes selalu rutin kita lakukan disejumlah fasilitas umum diwilkum polsek ketahun. Razia berjalan aman dan kondusif," jelas Kapolsek. (bri)

Tags :
Kategori :

Terkait