Karang Suci Buka Badan Jalan dan Pelapis Tebing

Kamis 26-08-2021,18:10 WIB
Reporter : radar
Editor : radar

RBO >>>  ARGA MAKMUR >>>  Bertempat di aula Kantor Desa Karang Suci, Kecamatan Kota Arga Makmur, Kabupaten Bengkulu Utara, Kamis pagi (26/08/2021) Pemerintah Desa (Pemdes) setempat melaksanakan musyawarah pra kegiatan pembangunan desa tahun anggaran 2021. Kegiatan tersebut dibuka langsung oleh Ismed Mulyadi selaku Kades Karang Suci. Dalam penyampaiannya menjelaskan, kegiatan pramusyawarah ini akan dilanjutkan ke titik nol. Semua ini telah melalui tahapan Musdes dan disusun dalam RAPBDes.

Kegiatan tersebut dihadiri Camat Kota Arga Makmur Jhon Kanedi,S.Sos , jajaran Pemdes, BPD , pendamping desa , Babinsa , Bhabin Kamtibmas serta tamu undangan lainnya. Selanjutnya jajaran Pemdes dan rombongan langsung ke lokasi guna dilakukan penentuan titik nol pembangunan tahap II oleh Pemdes Karang Suci.

Adapun kegiatan pembangunan yang akan dilaksanakan adalah pembukaan badan jalan yang berlokasi di Gg. Sejahtera RT 6 dusun 3 Suko Mulyo Desa Karang Suci,dengan panjang 150 m dan lebar 2 m. Kemudian, pembangunan pelapis tebing di samping badan jalan dengan volume 47 meter, pembangunan badan jalan pelapis tebing 1 meter (54 meter(20 m +16 m +18 m) , pembangunan badan jalan pelapis tebing 15cm × 80 m , pembangunan badan jalan pelapis tebing 14 m ( 7 m +7 m).

Kades Ismed Mulyadi mengatakan, semua pembangunan yang dibangun oleh Pemdes Karang Suci tahun anggaran 2021 tahap II sesuai dengan kehendak warga masyarakat. ” Semua ini kehendak masyarakat, harapan saya agar kita bersama-sama menjaga dan merawat semua pembangunan yang telah dibangun nantinya,” kata Kades. (bri)

Tags :
Kategori :

Terkait