Tindaklanjut Perintah Walikota, Para RT Serahkan Data Penerima Gas Melon Gratis

Senin 11-10-2021,14:39 WIB
Reporter : radar
Editor : radar

RBO >>> BENGKULU>>>  Rencana Walikota Bengkulu Helmi Hasan  memberikan bantuan gas melon 3 kg ke masyarakat langsung ditindaklanjuti langsung oleh para Ketua RT di setiap Kelurahan untuk mendata warga yang berhak menerimamya. Senin (11/10), Ketua RT 18, Kelurahan Beringin Raya, Efi mengatakan, dirinya beserta ketua RT lainnya sudah melakukan pendataan terhadap warga yang layak mendapatkan bantuan isi ulang gas melon gratis.

“Sudah di data sejak seminggu yang lalu selama 4 hari, dan sudah diserahkan ke kecamatan dan Dinsos. Karena, kemarin hari terakhir pendaftaran,” ucap Efi kepada radarbengkuluonline.com Senin siang.

Sementara itu, Lurah Kandang Limun, Heriyet Wirta mengatakan, pendataan yang dilakukan sesuai dengan kriteria yang tercantum dan sesuai keinginan Pak Wali dan Wawali.

“Sudah juga didata dan sesuai kriteri yang tercantum seperti janda, warga yang tidak mampu dan yang sudah tua,” ucap Heriyet.

Untuk diketahui, di Kelurahan Kandang Limun terdata kurang lebih sebanyak 600 Kepala Keluarga yang terdaftar menerima bantuan isi ulang gas melon gratis, yang terbagi atas 21 RT dan 5 RW. (Ae3)

Tags :
Kategori :

Terkait

Terpopuler

Terkini