Vaksinasi di Napal Putih Door To Door

Senin 01-11-2021,18:50 WIB
Reporter : radar
Editor : radar

radarbengkuluonline.com -  NAPAL PUTIH - Program vaksinasi terus berlanjut di Kecamatan Napal Putih. Tim vaksinator Puskesmas Napal Putih yang menggunakan metode door to door  dianggap efektif untuk meningkatkan antusias masyarakat atas pentingnya vaksin covid-19. Hari ini (1/11/2021)  kegiatan vaksinasi digelar di Desa Gembung Raya, Kecamatan Napal putih.

Dikatakan Kepala Desa Gembung Raya, Suparno mengatakan, minat masyarakat desanya untuk vaksin saat ini semakin meningkat. Awalnya masyarakat  masih takut dan ragu terhadap vaksin covid-19. Saat ini telah berani untuk mendapat vaksin.

" Alhamdulillah, berkat edukasi yang kita lakukan didesa berdampak positif. Antusias masyarakat saat ini telah meningkat dari sebelumnya," kata Kades.

BACA JUGA:

Pilkades Serentak MM, Nyoblos Langsung Vaksin

Ditambahkan kades, kegiatan vaksinasi yang dilaksanakan di aula pertemuan desa tersebut berjalan baik dan lancar. Selain itu, dari data yang ada masyarakat Desa Gembung Raya telah 70 persen mendapat vaksin, dan ditargetkan dalam waktu dekat seluruh masyarakat Desa Gembung Raya yang berhak mendapat vaksin covid-19 dapat 100 persen menerima vaksin covid-19.

"Untuk kegiatan vaksinasi di desa hari ini lancar tanpa kendala. Program vaksinasi secara dor to dor ini sangat membatu masyarakat. Setidaknya setelah ditambah dengan hari ini, jumlah masyarakat yang telah mendapat vaksin covid-19 telah 70 persen." (bri)

Tags :
Kategori :

Terkait