radarbengkuluonline.com, BENGKULU – Provinsi Bengkulu memiliki banyak sekali tempat wisata dengan pesona alam yang wajib anda kunjungi. Salah satunya adalah Danau Dendam Tak Sudah, Kota Bengkulu.
Sebagai penikmat wisata pasti yang namanya sunrice (matahari terbit) dan sunset (matahari tenggelam) adalah suatu moment yang paling ditunggu. Bahkan beberapa orang lainnya rela menunggu sebuah moment sunrice dengan menyempatkan waktu di pagi hari sebelum memulai aktivitas untuk bisa menikmati dan mengabadikan moment sunrice yang bagus dan indah. Fika (28) merupakan pengunjung yang sedang lari pagi dan sekaligus menikmati sunrice di Tepian Danau Dendam Tak Sudah. Seusai melakukan kegiatan olahraga pagi, ia berjalan santai di sekitar Danau Dendam Tak Sudah sembari menikmati keindahan sunrice. “Saya sering kesini. Apalagi setelah jogging lebih enak aja kalau jalan santai di sekitar sini,” ucapnya kepada radarbengkuluonline.com tadi pagi. Danau Dendam Tak Sudah adalah sebuah danau yang terletak di Provinsi Bengkulu. Danau ini berlokasi di Kelurahan Dusun Besar, Kecamatan Singaran Pati, Kota Bengkulu, Provinsi Bengkulu. Danau Dendam Tak Sudah yang memiliki luas permukaan 68 hektare. “Kadang kalau sudah siang atau sore banyak juga orang-orang yang datang. Biasanya mereka sekadar foto-foto dan menikmati kelapa muda,” katanya. Danau Dendam Tak Sudah di Bengkulu ini adalah sebuah tempat wisata favorit bagi wisatawan dan juga merupakan salah satu spot terbaik dan terindah untuk menikmati sunrice. Sunrice merupakan sebuah moment saat di mana matahari mulai naik dengan keindahan langit yang berwarna orange kemerahan yang dengan sengaja akan menghipnotis setiap orang yang menikmatinya. “Menurut saya bagus ya, setidaknya sebelum bekerja kita sudah melihat hal-hal yang bagus. Seperti sekarang kan,” tuturnya. Dari Danau Dendam Tak Sudah ini para pengunjung akan bisa menikmati Sunrice dengan nuansa dan suasana yang berbeda dengan keindahan danau yang biru dipadukan dengan warna langit pagi yang kuning kemerahan yang sangat indah. Bukan hanya soal warna dan birunya danau saja, moment akan menjadi lebih indah dengan baground atau latar pegunungan yang membentang di hadapan saat matahari mulai perlahan naik. Fika juga menuturkan bahwa menikmati Sunrice di Danau Dendam Tak Sudah sangat menyenangkan. Karena, dapat menenangkan hati dan pikiran di kala sibuk melakukan aktivitas pekerjaan. Menurutnya Danau Dendam Tak Sudah merupakan salah satu spot sunrice terbaik yang pernah ia temui. (Mg-2)Indahnya Spot Sunrice di Danau Dendam Tak Sudah Bengkulu
Jumat 18-02-2022,10:06 WIB
Editor : radar
Kategori :