Bengkulu Tengah, Dana Desa Mulai Dicairkan

Rabu 30-03-2022,23:20 WIB
Reporter : radar
Editor : radar

radarbengkuluonline.com, BENTENG - Pencairan Dana Desa (DD) tahap I di Kabupaten Bengkulu Tengah (Benteng) mulai dilakukan. Sementara itu, Pemerintah Desa (Pemdes) di Kabupaten Benteng terpantau berlomba-lomba mengajukan syarat pencairan DD tahap I di Dinas Pemberdayaan Masyarakat Desa (DPMD) Kabupaten Benteng. Setidaknya ada dua desa yang telah melakukan pencairan DD tahap I.

Adapun desa yang telah mencairkan DD reguler tahap pertama yakni Desa Durian Demang, Kecamatan Karang Tinggi dan Desa Padang Ulak Tanjung, Kecamatan Talang Empat. "Dengan cairnya DD Bantuan Langsung Tunai (BLT) sebesar Rp 300 ribu kepada warga yang terkena dampak Covid-19 telah dibagikan," ungkap Kabid Pemberdayaan Pemerintahan Desa DPMD Benteng, Neni Zarniawati,SH kepada radarbengkuluonline.com tadi siang.

Dijelaskan, penyaluran dana desa (DD) saat ini langsung ditransfer oleh KPPN ke rekening kas desa (RKDes). "Penyaluran DD baru bisa dilakukan setelah Pemdes melengkapi persyaratan yang telah ditentukan. Seperti, dokumen APBDes dan laporan realisasi atau penggunaan dana desa tahun 2021," jelasnya.

Ditambahkan, selain dua desa yang telah mencairkan DD tahap I, berdasarkan hasil pendataan sementara, ada 16 desa tambahan dinyatakan berkas sudah lengkap. Yakni berupa APBDes, sudah menyerahkan persyaratan dan dalam proses pengajuan persyaratan percairan. (ags)

Tags :
Kategori :

Terkait