Ini Tren Warna Cat Rumah Favorit Saat Lebaran
Sabtu 16-04-2022,05:42 WIB
Reporter : radar
Editor : radar
radarbengkuluonline.com, JAKARTA - Setelah dua tahun pandemi Covid-19 membatasi kunjungan keluarga saat Lebaran, tahun ini momen silaturahmi akan lebih hangat bersama keluarga seiring menurunnya kasus Covid-19. Umumnya, masyarakat mengubah cat warna dinding rumah agar saat lebaran agar lebih rapi saat dikunjungi keluarga.
Untuk Ramadan tahun ini, lewat momen #RamadanLebihBerwarna dan menjelang Lebaran, salah satu cara yang bisa dilakukan adalah mengubah warna cat dinding.
General Manager (TU Division) Nippon Paint Indonesia, Mark Liew mengatakan, sedikitnya ada 3 tren warna yang jadi favorit. “Tren Warna Ramadan 2022 dengan tiga tema, yakni Tropical, Warm, dan Monochrome,” kata Mark Liew.
Apa saja pilihan warna yang dapat menjadi inspirasi menjelang Lebaran tahun ini?
Desainer Interior Suasana Studio, Aghnia Fuad menjelaskan beberapa warna yang dapat dipilih sesuai tema tersebut. Masyarakat dapat menyesuaikannya dengan selera.
1. Tropical
Warna tropical merupakan perpaduan warna vibrant, soft, dan neutral, yang mudah saat padu padan karena semua warna telah selaras. Sebagai contoh, warna kuning mentari, hijau klepon, hijau telur asin, dan biru samudera.
2. Warm
Menurut Desainer Interior Grace Hartanti Design Lab, Grace Hartanti, penggunaan warna Warm dapat memberikan kehangatan dan ketenangan pada sebuah bangunan, terutama pada rumah tinggal. Sehingga, menghadirkan nuansa hangat atau warm. Contohnya seperti warna-warna earthtone.
3. Monochrome
Desainer Interior Ibam Arafi Studio Ibam Arafi, mengungkapkan, warna Monochrome ini memang menarik. Warna Monochrome dapat hidup di zaman apapun, bersifat timeless dan modern. Contohnya seperti warna putih, abu-abu, dan berbagai warna dasar lainnya.
“Warna Monochrome ini dapat mewakili sambut hari yang fitri, kembali ke fitrah sebagai manusia yang menghargai kehidupan bersahaja menjadikan ruangan bersih, cerah dan lega,” ujar Ibam. (JawaPos)
Tags :
Kategori :