Dinas Pertanian Kepahiang Distribusikan Pupuk dan Saprodi

Jumat 02-09-2022,01:41 WIB
Reporter : Ruvi
Editor : Yar Azza

 

KEPAHIANG, RADARBENGKULUONLINE.COM - Dinas Pertanian Kabupaten Kepahiang melalui Bidang Hortikultura telah melakukan penyaluran pengadaan pupuk dan sarana produksi kepada penerimanya.  Dalam hal ini kelompok tani di beberapa Kecamatan Kabupaten Kepahiang. 

Kepala Dinas Pertanian Kabupaten Kepahiang, Hernawan, S.PKP melalui Kepala Bidang Hortikultura Budi, SP saat diminta keterangan mengenai, program serta kegiatan bidang hortikultura tahun anggaran 2022 mengatakan, pada tahun ini kita mendapatkan anggaran dari APBN diperuntukkan bagi kelompok tani sebesar Rp 2 M.

''Itu meliputi penumbuhan kawasan bawang merah 20 hektar,cabai 30 ha, bawang putih 10 ha, jeruk 30 ha, alpokat 30 ha , klengkeng 20 hektar dan penumbuhan UMKM Hortikultura 1 poktan," ujar Budi.

Selain itu,bantuan meliputi saprodi terdiri dari pupuk dan mulsa. Semuanya telah kita distribusikan pada bulan April, Mei dan Juni kemarin. Kalau untuk bantuan benih berasal dari Satker Propinsi dan Pusat juga telah kita bagikan kepada kelompok tani.

BACA JUGA:Pemandu Lagu Karaoke Nakal Bakal Dideportasi

'Adapun yang sudah terealisasi berupa kawasan bawang merah, cabe dan jeruk. Untuk bawang putih , alpokat dan klengkeng kami masih menunggu pengadaan benih dari Satker Pusat.

BACA JUGA:Ini Dia Data dan Fakta Unik Nama-Nama Kelurahan di Kota Bengkulu (49)

"Jadi bidang Hortikultura lebih cenderung menggalakkan dibidang sayur serta buah buahan. Untuk benih cabai, bawang putih, bawang merah, alpokat, klengkeng dan jeruk," sampainya.

Untuk sasaranya ke kecamatan yang sesuai dengan sentra produksinya. Kecamatan Kabawetan lebih dominan penanaman sayur mayor. Kecamatan Merigi dan Ujan Mas lebih condong penanaman cabai, bawang serta buah- buahan. Kecamatan Bermani Ilir lebih tepat penanaman buah buahan serta cabai dan bawang.

Kategori :