NAPAL PUTIH, RADARBENGKULU.DISWAY.ID - Pemerintahan Desa Lebong Tandai, Kecamatan Napal Putih, Kabupaten Bengkulu Utara kembali salurkan Bantuan Langsung Tunai (BLT) yang bersumber dari Dana Desa (DD) Tahun Anggaran 2022. BLT DD yang disalurkan pada Selasa (08/11/2022) kepada 68 Keluarga Penerima Manfaat (KPM) dengan nominal Rp 900.000,- tersebut diperuntukan untuk bulan Juli, Agustus dan September. Acara ini berjalan lancar. Dikatakan Kepala Desa Supriadi B kepada RADARBENGKULU.DISWAY.ID, pihaknya telah menyalurkan BLT DD hingga bulan September. Diterangkan kades, setelah penyaluran BLT DD yang dilaksanakan hari ini Selasa (08/11/2022), pihaknya segera melaporkan realisasi penyaluran BLT DD bulan Juli, Agustus serta September tersebut dan segera kembali mengusulkan pencairan BLT DD untuk jatah bulan selanjutnya. "Ya, Alhamdulilah kita hari ini telah kembali salurkan BLT DD hingga bulan sembilan (September). Setelah ini, kita akan laporkan realisasinya dan kembali usulkan pencairan BLT DD jatah bulan selanjutnya," terang Kades. Ditambahkan Kades, dirinya selalu menyampaikan kepada 68 KPM BLT DD TA 2022 untuk dapat mempergunakan dana bantuan tersebut sebaik mungkin. BACA JUGA:Tim Juri Desa Wisata Provinsi Bengkulu Terjun ke Lubuk Resam "Tentu kita pesankan untuk gunakan dana bantuan itu untuk membantu perekonomian yang saat ini mengalami penurunan akibat pandemi Covid19," ungkap Kades. Di sisi lain kades pun menjelaskan, selain sukses menyalurkan BLT DD hingga bulan Sembilan (September), pihaknya juga telah merampungkan beberapa kegiatan fisik pembangunan TA 2022. BACA JUGA: Ini Dia Kunci Untuk Buat SIM Gratis "Selain BLT DD, realisasi pembangunan berupa rabat beton dan perehapan Jembatan Gelumbuk juga telah kita tuntaskan," jelas Kades. (bri)
Lebong Tandai Kembali Salurkan BLT DD
Rabu 09-11-2022,06:55 WIB
Reporter : Berlian
Editor : Yar Azza
Kategori :
Terkait
Rabu 10-12-2025,20:42 WIB
Kota Bengkulu akan Salurkan Bantuan Rp 550 Juta Untuk Korban Banjir
Senin 08-12-2025,20:28 WIB
Kota Bengkulu Kembali Ukir Prestasi Nasional
Senin 27-10-2025,21:00 WIB
Gubernur Bengkulu Salurkan 102 Kontainer dan 2 Truk Sampah ke Daerah
Jumat 24-10-2025,06:00 WIB
Pelindo dan Yakesma Salurkan Bantuan Paket Gizi
Selasa 07-10-2025,18:33 WIB
Pemdes Air Longgar Salurkan BLT DD Tahap III Kepada 10 orang Penerima Manfaat
Terpopuler
Jumat 09-01-2026,19:26 WIB
Wacana Kepala Daerah Dipilih DPRD Kembali Menguji Arah Demokrasi Indonesia
Jumat 09-01-2026,20:54 WIB
Erni Novita Menilai Taman Tabut Etalase Budaya Kota Bengkulu Modern
Jumat 09-01-2026,12:22 WIB
UMB Perkuat Internasionalisasi: Mahasiswa FPP Siap Menimba Ilmu di Khon Kaen University Thailand
Jumat 09-01-2026,22:38 WIB
Setelah Pohon di Belungguk Point Dibakar OTD, Satpol PP Perketat Pengamanan dan Pasang CCTV
Jumat 09-01-2026,20:05 WIB
Di Bawah Kubah Masjid Raya, Gubernur Bengkulu Lepas ASN Ikut Retreat Merah Putih
Terkini
Jumat 09-01-2026,22:47 WIB
Pedagang Masih Jualan di Trotoar, Walikota Bengkulu Turun Tangan di Jalan KZ Abidin
Jumat 09-01-2026,22:38 WIB
Setelah Pohon di Belungguk Point Dibakar OTD, Satpol PP Perketat Pengamanan dan Pasang CCTV
Jumat 09-01-2026,22:26 WIB
Walikota dan Kapolresta Resmikan Gedung Sidang Etik dan Polsek Ratu Agung
Jumat 09-01-2026,20:54 WIB
Erni Novita Menilai Taman Tabut Etalase Budaya Kota Bengkulu Modern
Jumat 09-01-2026,20:05 WIB