Penyelenggara Pelayanan Publik Kategori Pelayanan Prima oleh Kemenpan RB BENGKULU, RADARBENGKULUONLINE.COM - Pemerintah Provinsi (Pemprov) Bengkulu kembali meraih penghargaan dari pemerintah pusat. Kali ini penghargaan sebagai peringkat pertama sebagai Unit Penyelenggara Pelayanan Publik Kategori Pelayanan Prima dari Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi Republik Indonesia (Kemen PAN-RB RI) tahun 2022 melalui Bappenda atau Samsat Provinsi Bengkulu. Penghargaan yang didapat tersebut diketahui mengungguli 4 provinsi lainnya, yaitu Pemprov Sumatera Selatan meraih penghargaan peringkat kedua, Pemprov Jawa Tengah peringkat ketiga dan Pemprov Papua Barat pada peringkat keempat. Sekda Provinsi Bengkulu, Hamka Sabri mengucapkan selamat dan syukur atas prestasi yang diraih ini. Hal ini menunjukkan bahwa pelayanan Bapenda (Samsat) Bengkulu sangat baik diterima masyarakat dalam hal pembayaran pajak kendaraan bermotor. Terlebih hingga akhir 2022 ini Pemprov Bengkulu masih membuka program gratis tunggakan pajak dan gratis bea balik nama kendaraan. BACA JUGA:Ini Kisah Suswandi Menang Pilkades Setelah Dipecat Bupati "Ini sebuah prestasi yang membanggakan dan kita patut mensyukurinya. Ini sekaligus sebagai penyemangat bagi jajaran Pemprov Bengkulu untuk lebih meningkatkan pelayanan publik kepada masyarakat dalam segala bidang," ungkap Sekda Hamka usai mengikuti Penganugerahan Bersama Pelayanan Publik dan Reformasi Birokrasi Kemenpan RB via virtual meeting, Selasa (06/12) Pelaksanaan Evaluasi Penyelenggara Pelayanan Publik tahun 2022 dilaksanakan oleh Kemen PAN-RB pada bulan Agustus - November 2022 dengan berbagai indikator penilaian. “Kegiatan ini merupakan bagian akhir dari serangkaian proses evaluasi yang dilakukan Kementerian PAN-RB kepada seluruh instansi pemerintah di tahun 2022,” ujar Sekretaris Kemen PAN-RB Rini Widyantini, di Jakarta. BACA JUGA:Cabuli Anak Tirinya, Seorang Ayah Dipolisikan Sesuai Permenpan RB Nomor 17 tahun 2017 ada 6 indikator yang menjadi penilaian. Yaitu, kebijakan pelayanan mencakup standar pelayanan, maklumat pelayanan dan survei kepuasan masyarakat. Kemudian profesionalisme sumber daya manusia, lalu sarana dan prasarana, sistem informasi pelayanan publik, unit konsultasi dan unit pengaduan serta inovasi.
Pemprov Dinobatkan Terbaik Pertama Nasional
Rabu 07-12-2022,11:10 WIB
Reporter : iwan
Editor : Yar Azza
Kategori :
Terkait
Senin 24-03-2025,20:44 WIB
Mudik Gratis 2025, Pemprov Bengkulu Berangkatkan 150 Pemudik dengan Penuh Haru
Senin 24-03-2025,19:54 WIB
Pemprov Bengkulu Libatkan Perusahaan dalam Skema Gotong Royong Optimalisasi BPJS Kesehatan
Senin 24-03-2025,04:48 WIB
Pemprov Bengkulu Waspadai Lonjakan Inflasi Jelang Lebaran Tahun 2025
Sabtu 22-03-2025,22:17 WIB
Menjelang Idul Fitri, Pemprov Bengkulu Fokus Stabilkan Harga dan Ketersediaan BBM dan LPG Bersubsidi
Kamis 20-03-2025,19:06 WIB
Hasil Pemprov Bengkulu Pantau Ketersediaan SPBU dan Pangkalan LPG
Terpopuler
Sabtu 05-04-2025,14:19 WIB
Pengerukan Alur Dimulai, Pelabuhan Pulau Baai Bengkulu Ditargetkan Normal Pekan Depan
Sabtu 05-04-2025,14:27 WIB
Daftar Handphone Murah Harga Rp 1 jutaan yang Memiliki Spek Unggul, Cocok Untuk Pelajar
Sabtu 05-04-2025,14:12 WIB
Anggota DPRD Herwin Suberhani Minta Eksekusi Program Pembangunan Bengkulu Jangan Ditunda Lagi
Sabtu 05-04-2025,03:00 WIB
Menyerahkan Diri, Pelaku Pembacok Sukardi Sudah Diamankan
Sabtu 05-04-2025,19:32 WIB
Wisata Pantai Lentera Merah Ramai Pengunjung, Masyarakat Diharapkan Hati-hati Jika Mau Mandi
Terkini
Minggu 06-04-2025,01:00 WIB
Juanda: Jangan Anggap Sepele Suryatati dalam PSU Pilkada Bengkulu Selatan
Minggu 06-04-2025,00:05 WIB
Sawah Baru akan Dicetak 247 Hektar di Bengkulu Selatan
Sabtu 05-04-2025,19:32 WIB
Wisata Pantai Lentera Merah Ramai Pengunjung, Masyarakat Diharapkan Hati-hati Jika Mau Mandi
Sabtu 05-04-2025,17:23 WIB
Ronny Tobing dan Pejabat Kota Berlebaran ke Rumah Dedy Wahyudi di Mukomuko
Sabtu 05-04-2025,14:27 WIB