BENTENG, RADARBENGKULUONLINE.COM - DPRD Kabupaten Benteng menyetujui Rancangan Peraturan Daerah tentang Kawasan Tanpa Rokok (KTR) menjadi Peraturan Daerah (Perda) dalam rapat paripurna pendapat akhir di aula kantor DPRD Benteng. Rapat tersebut dipimpin Ketua DPRD Benteng, Budi Suryantono yang dihadiri PJ Bupati Benteng Dr.Heriyandi Roni,M.Si, anggota DPRD dan kepala OPD. "Pengesahan Perda itu ditandai dengan penandatanganan nota kesepakatan antara DPRD bersama Pemerintah Daerah Kabupaten Benteng," kata Budi. Sebelumnya, tujuh Fraksi DPRD Benteng menyampaikan pendapat akhir. Seluruh fraksi menyetujui Raperda Tentang Kawasan Tanpa Rokok untuk dijadikan Perda. BACA JUGA: Warga Kota Bengkulu Bahagia Ikut Nikah Balai Gratis "Saya minta PJ Bupati untuk segera melakukan validasi terhadap Perda tersebut ke Gubernur Bengkulu sesuai dengan ketentuannya," katanya. Sementara itu, PJ Bupati Benteng, Heriyandi Roni mengatakan, setelah Perda itu diundangkan, perlu dilakukan beberapa langkah. Seperti, melakukan sosialisasi kepada masyarakat mengenai bahaya asap rokok bagi kesehatan. Selain itu, juga mengingatkan setiap pengelola, pimpinan dan penanggung jawab area atau kawasan tanpa rokok agar menginformasikan kepada pengunjung untuk tidak merokok atau menjual rokok di kawasan tanpa rokok. BACA JUGA:Penyakit HIV di Bengkulu Meningkat Setelah itu, melakukan monitoring dan evaluasi secara berkala untuk memastikan Perda ini berjalan efektif di tengah masyarakat. "Ini bakal kita lakukan, agar pembentukan Perda sesuai dengan tujuannya," katanya.
Perda KTR Benteng Disahkan
Rabu 07-12-2022,23:27 WIB
Reporter : Agus
Editor : Yar Azza
Kategori :
Terkait
Rabu 06-08-2025,20:47 WIB
Ini Prioritasnya, RPJMD Provinsi Bengkulu 2025–2030 Disahkan
Sabtu 24-05-2025,01:00 WIB
Sekolah dan Rumah Warga, KUA Terdampak Gempa Bumi di Benteng
Senin 05-05-2025,02:00 WIB
Rugi Besar, Peternak Benteng Jual Kerbau Akibat Kena Wabah Ngorok
Rabu 12-02-2025,05:00 WIB
Antisipasi Kecelakaan, Satlantas Polres Benteng Pasang Spanduk dan Garis Polisi di Liku Sembilan
Rabu 15-01-2025,03:04 WIB
Disperindag Benteng Pastikan Tidak Ada Produk Berbahaya yang Beredar
Terpopuler
Sabtu 17-01-2026,19:47 WIB
Nilai Tak Sesuai Ekspektasi, Jembatan Merah Putih di Pantai Panjang Tuai Kritikan
Sabtu 17-01-2026,20:33 WIB
Provinsi Bengkulu Gelar Peringatan Israk Mikraj di Masjid Raya Baitul Izzah
Sabtu 17-01-2026,20:00 WIB
Pemkot Bengkulu dan Kapolda Bersatu Bangun Rumah Layak untuk Pak Pandi
Sabtu 17-01-2026,19:30 WIB
Harga Karet Mandek, Petani Pilih 'Move On' ke Sawit Demi Dapur Tetap Ngebul
Sabtu 17-01-2026,19:41 WIB
Beri Kenyamanan, Danau Dendam Tak Sudah Bengkulu Tetap Ramai Dikunjungi Warga
Terkini
Sabtu 17-01-2026,20:44 WIB
Warga Gelar Syukuran Bersama Walikota, Jalan di Perumahan Perindo Betungan Mulus
Sabtu 17-01-2026,20:33 WIB
Provinsi Bengkulu Gelar Peringatan Israk Mikraj di Masjid Raya Baitul Izzah
Sabtu 17-01-2026,20:25 WIB
Destita Khairilisani Dukung Keberangkatan Kontingen PWI Bengkulu ke HPN 2026
Sabtu 17-01-2026,20:00 WIB
Pemkot Bengkulu dan Kapolda Bersatu Bangun Rumah Layak untuk Pak Pandi
Sabtu 17-01-2026,19:47 WIB