Mobnas Boleh Untuk Mudik, Tapi Syaratnya.....

Selasa 11-04-2023,02:50 WIB
Reporter : Windi Junius
Editor : Christ

 

RADARBENGKULU, DISWAY.ID - Gubernur Bengkulu Rohidin Mersyah memperbolehkan mobil dinas (Mobnas) yang digunakan para pejabat untuk dibawa mudik lebaran (Idul Fitri) . Akan tetapi tidak boleh digunakan untuk dibawa ke luar wilayah Provinsi Bengkulu. 

 

 

Mobnas hanya diizinkan digunakan dalam wilayah Provinsi Bengkulu dengan tujuan untuk silahturahmi sesama aparatur perangkat daerah dan silahturahmi dengan keluarga. 

BACA JUGA: Dispora Seluma Ajukan Proposal Pembangunan Pariwisata Lubuk Resam ke BI

 

 

"Untuk mobil dinas, kalau untuk kegiatan internal di wilayah Provinsi Bengkulu silahkan saja, apalagi untuk silahturahmi dalam area Provinsi Bengkulu sesama aparatur pemerintah daerah dan masyarakat," Kata orang nomor satu di Provinsi Bengkulu tersebut. 

BACA JUGA: Bantuan Pangan Sasar 38 Ribu KPM di Bengkulu Dilepaskan Bupati Mian

 

 

Ditambahkan Gubernur, selama para pejabat menggunakan mobil dinas untuk kepentingan mudik dan silahturahmi, maka biaya operasional tidak boleh mengunakan uang negara, sehingga para ASN yang menggunakan mobnas biaya operasional menjadi tanggungjawab pribadi. "Untuk biaya operasionalnya ditanggung sendiri, tidak boleh menggunakan uang negara," ungkapnya. 

 

 

Tidak hanya biaya operasional yang harus ditanggung oleh Aparatur Sipil Negara (ASN) yang mengunakan mobil dinas saat mudik, akan tetapi jika terjadi kerusakan terhadap kendaraan dinas tersebut maka juga menjadi tangung jawab pribadi. "Juga harus tangung jawabkan jika terjadi kerusakan," katanya.

BACA JUGA:Dititip di Polres, Mantan Kades Pematang Tiga Ngaku Uang Korupsi Dipakai Untuk Digandakan

 

 

Ditambahkan Gubernur, Pemerintah Provinsi memutuskan untuk mengizinkan penggunaan mobil dinas untuk mudik karena sebagian kepala OPD yang mendapat fasilitas mobil dinas tidak punya kendaraan pribadi.

 

 

"Silakan saja ASN menggunakan mobil dinas. Niat untuk penggunaan mobil tersebut juga baik yaitu untuk bersilaturahmi dengan keluarga," pungkas Rohidin.

Kategori :