MAKASSAR, RADAR BENGKULU - Jasa Raharja bersama PT Permodalan Nasional Madani (PNM) menggandeng PT Astra Motor Sulseltrabon, menggelar pelatihan safety riding kepada Account Officer (AO) PNM. Acara tersebut dilaksanakan di Hotel Gammara Makassar, Sulawesi Selatan, pada Selasa (06/06/2023).
Dalam kegiatan tersebut, para AO PNM diberikan berbagai materi pelatihan, baik secara teori maupun praktik. Diantaranya tentang cara berkendara yang baik dan aman bagi pengendara sepeda motor, sosialisasi produk dan prosedur santunan Jasa Raharja. BACA JUGA: Unit Usaha Koperasi Didorong Terapkan Konsep Syariah Kegiatan Safety Riding untuk AO PNM, dibuka oleh Direktur Operasional Jasa Raharja Dewi Aryani Suzana, bersama Direktur Operasional PT PNM, Sunar Basuki. “Kegiatan ini merupakan salah satu upaya kami dalam memberikan edukasi untuk menurunkan angka kecelakaan dan fatalitas korban. Skill dan attitude di jalan juga sangat penting, sehingga kita bisa melindungi diri sendiri dan orang lain,” ujar Dewi, dalam sambutannya. Dewi berharap, pelatihan yang diikuti 100 orang AO PNM ini memberikan dampakpositif terhadap perilaku berkendara dan berlalu lintas. “Terlebih, AO PNM ini sebagian besar melakukan aktivitas pekerjaannya menggunakan sepeda motor,” ucapnya. Lebih lanjut Dewi menyampaikan, bahwa sampai dengan Mei 2023, Jasa Raharja telah menyerahkan santunan sebesar Rp1,21 triliun kepada korban maupun ahli waris korban kecelakaan lalu lintas. “Wilayah Sulawesi Selatan merupakan top 10 pareto santunan tertinggi, dengan realisasi sebesar Rp46,8 miliar. Di wilayah ini juga terdapat beberapa titik rawan kecelakaan yang menjadi perhatian Jasa Raharja bersama dengan stakeholder,” terang Dewi. BACA JUGA:Rute Yang Dilewati 1.778 JCH Bengkulu Disterilkan, Agar Lebih Lancar Dewi memaparkan, secara demografi, korban santunan Jasa Raharja sebanyak 65persen adalah laki-laki dan 35 persen perempuan. “40,26 persen mayoritas berusia 26-55 tahun, 33 persen berprofesi sebagai wiraswasta, dan sebesar 55 persen korban kecelakaan adalah pengendara sepeda motor,” ujarnya. Berdasarkan data tersebut, Dewi menilai bahwa mayoritas korban laka lantas adalah berusia produktif dan tulang punggung keluarga, sehingga juga berpotensi buruk terhadap perekonomian keluarganya. “Hal inilah yang mendorong Jasa Raharja untuk melaksanakan kegiatan Safety Riding kepada AO PNM yang berada di Makassar,” ungkap Dewi. Turut hadir dalam kegiatan tersebut, antara lain Direktur Utama PT Micro Madani Institute Mariatin Sri Widowati, Wadirlantas Polda Sulawesi Selatan AKBP Satya Widhy Widharyadi, S.I.K, Kasi Prasarana Jalan, Sungai, Danau dan Penyeberangan BPTD Kelas II Provinsi Sulawesi Selatan Arham Safti, ST., MM.Tr, Kepala Bidang Angkutan Jalan Dinas Perhubungan Provinsi Sulawesi Selatan Mansur Yahya ST, MT, Sekretaris Badan Pendapatan Daerah Provinsi Sulawesi Selatan Dr. H Reza Faisal Saleh, S.STP,M.Si, Kepala Cabang PT. PNM Makassar Maimun Bakri, serta Kepala Jasa Raharja Cabang Sulawesi Selatan, Hendriawanto.Jasa Raharja dan PNM Kolaborasi Menggelar Pelatihan Safety Riding untuk AO PNM
Rabu 07-06-2023,16:22 WIB
Reporter : Ae2/rls
Editor : radarbengkulu
Kategori :
Terkait
Kamis 21-11-2024,18:30 WIB
Kembangkan Desa Wisata Berkeselamatan, Jasa Raharja Luncurkan Program Beta-JR di Desa Karangrejek
Selasa 12-11-2024,15:04 WIB
Rivan A. Purwantono: Korban Tabrakan Beruntun Tol Cipularang Dapat Pelayanan Terbaik di RS Abdul Radjak
Senin 11-11-2024,20:38 WIB
Jasa Raharja Menjamin Seluruh Korban Tabrakan Beruntun di Tol Cipularang
Senin 11-11-2024,18:08 WIB
Jasa Raharja dan Satlantas Polres Gelar Sosialisasi Tata Tertib Belalu Lintas di SMAN 1 Bengkulu Utara
Sabtu 09-11-2024,14:51 WIB
Pembina Samsat Tingkat Nasional Bahas Optimalisasi Target Kepatuhan Pajak Kendaraan Bermotor 2024
Terpopuler
Senin 25-11-2024,07:46 WIB
Dinas Dukcapil Tidak Libur Pada Hari Pemungutan Suara 27 November 2024
Senin 25-11-2024,00:26 WIB
KPK Umumkan Status Gubernur Bengkulu, Sekdaprov dan Ajudan Menjadi Tersangka dan Ditahan
Senin 25-11-2024,03:00 WIB
Kajati Bengkulu Kunjungan Kerja di Bengkulu Utara, Pjs Bupati Syaifudin Tagamal Ucapkan Terima Kasih
Senin 25-11-2024,15:36 WIB
Ikuti 9 Cara Memilih Mobil untuk Jalur Ektrem, Berbukit dan Pegunungan
Terkini
Senin 25-11-2024,15:36 WIB
Ikuti 9 Cara Memilih Mobil untuk Jalur Ektrem, Berbukit dan Pegunungan
Senin 25-11-2024,15:25 WIB
Pemuda Batak Bersatu Terima 1 Unit Mobil Ambulans dari Dana Aspirasi Ronny Tobing
Senin 25-11-2024,14:34 WIB
Alhamdulillah, MTs Negeri 1 Kota Bengkulu Raih Prestasi Terbaik 2 Tingkat Nasional
Senin 25-11-2024,14:15 WIB
Ronny PL Tobing Tunaikan Janji 1 Unit Ambulans untuk IKBI Kota Bengkulu
Senin 25-11-2024,10:16 WIB