Kades yang Baru Dilantik Harus Rangkul Seluruh Masyarakat

Rabu 12-07-2023,22:35 WIB
Reporter : Agus
Editor : Yar Azza

RADARBENGKULU.DISWAY.ID – PJ Bupati Benteng Dr.Heriyandi Roni,M.Si melantik sebanyak 19 kepala desa (kades) terpilih hasil pemilihan kades serentak , Rabu (12/7) pagi sekitar pukul 10.00 WIB. 

BACA JUGA:Inilah Kisahnya Fatmawati dan Bung Karno di Bengkulu (17) - Pengalaman Indah di Sekolah Khatolik

 

Pelantikan kades dilangsungkan di gedung Pendopo Pemkab Benteng. Acara ini juga dihadiri Sekdakab Benteng, Drs.Rachmat Riyanto,ST,MAP, Kapolres Benteng AKBP.Dedi Wahyudi, Kejari, Waka DPRD Benteng Peri Haryadi, Kepala OPD, para Camat, tokoh masyarakat, dan keluarga para kepala desa.

Pelantikan dan pengambilan sumpah janji dipimpin langsung oleh PJ Bupati Benteng dan dilanjutkan dengan penandatanganan Surat Keputusan (SK) pelantikan dan penyematan lencana jabatan kepada Kepala Desa yang baru dilantik.

BACA JUGA:Heboh, Ayah Kandung Tega Lakukan Ini sampai Anaknya Hamil

 

PJ Bupati Benteng, Heriyandi Roni dalam sambutannya menyampaikan bahwa dirinya berharap kades yang baru dilantik menjalankan tugas dengan baik dan amanah.

Ia mengatakan, keberadaan kades memiliki peran yang sangat penting dan strategis dalam mendukung kelancaran penyelenggaraan pemerintahan desa.

BACA JUGA:Pelajar MTs yang Hanyut Ditemukan Sudah Meninggal

 

Untuk itu dibutuhkan kepala desa yang mumpuni dan memahami kebutuhan desa dan masyarakatnya, serta juga harus merangkul dan memberdayakan seluruh lapisan masyarakat guna mendukung kebijakan pembangunan di desanya.

Dalam kesempatan itu, PJ Bupati mengajak kepada kades yang baru terpilih untuk bersama-sama bekerja dalam mewujudkan pembangunan untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat.

BACA JUGA:Alhamdulilah, Pasar Purwodadi Segera Dibangun

 

"Ayo bangun komitmen bersama untuk bekerja khidmat membangun kabupaten ini semakin baik. Ayo jalin komunikasi yang lebih konstruktif. Saling bersinergi dalam membangun pertumbuhan ekonomi masyarakat," ajaknya.

Ia juga mengimbau kepada masyarakat, jika ada perbedaan dalam Pilkades lalu tidak menjadi perpecahan.

"Setelah pelantikan ini, semua bersama-sama rangkul kembali. Beberapa hal yang belum kondusif di desa mari berikan perlindungan kepada semua elemen, serta membangun kesejahteraan yang berkeadilan dengan pondasi kemaslahatan bersama untuk membangun kesejahteraan masyarakat," tuturnya.

BACA JUGA:Sekda Mukomuko Senggol Usaha Panti Pijat

 

Adapun 19 kepala desa yang dilantik kemarin. Yakni kepala Desa Air Napal, Desa Talang Donok, Desa Kota Titik, Desa Karang Nanding, Desa Lagan, Desa Lagan Bungin, Desa Taba Teret, Desa Bintang Selatan, Desa Sidodadi.

Kemudian, Desa Sidorejo, Desa Talang Boseng, Desa Durian Demang, Desa Renah Lebar, Desa Taba Terunjam, Desa Dusun Baru, Desa Paku Haji, Desa Tanjung Dalam, Desa Tanjung Terdana, dan Desa Dusun Anyar. 

BACA JUGA:Ini Lho Bun Cara Membuat Nasi Bakar Cumi Asin

 

Kategori :