Terdata 5 Titik Banjir di Kabupaten Mukomuko

Senin 14-08-2023,08:26 WIB
Reporter : Seno
Editor : lay

 

RBO, MUKOMUKO - Hujan deras disertai angin kencang melanda mayoritas wilayah di Kabupaten Mukomuko pada Minggu malam (13/8/2023) dengan durasi lebih dari 3 jam. Akibatnya, terjadi banjir di 5 titik. 

 

Kepala Pelaksana (Kalak) Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Mukomuko, Ruri Irwandi, ST., MT menuturkan, data sementara, banjir terjadi di 5 titik. 

 

Pertama di Desa Pondok Kopi, Kecamatan Teras Terunjam. Di sana, air Sungai Selagan meluap sampai ke jalan raya dan pemukiman. 

BACA JUGA:Manfaat Kepiting Bakau untuk Ibu Hamil

Berikutnya di Kelurahan Bandaratu, Kota Mukomuko, Desa Sido Dadi, Kecamatan Penarik, Desa Sumber Makmur Kecamatan Lubuk Pinang, dan SP1 Kecamatan Air Manjuto. 

 

"Di Desa Pondok Kopi, banjir masih menggenangi ruas jalan provinsi sehingga kendaraan belum bisa melintas. Di SP 1 juga jalan terendam banjir namun relatif lebih dangkal. 

BACA JUGA:Ikatan Mahasiswa Pascasarjana Bengkulu IPB Kenalkan Batik Besurek ke Ridwan Kamil dan Rektor IPB

Pagi ini, kata Ruri, Tim BPBD Mukomuko masih melakukan pendataan titik banjir lain. Termasuk mendata kemungkinan ada kerusakan naik itu fasilitas umum bangunan pemerintah, maupun bangunan milik warga. 

 

"Kami masih melakukan pendataan berkoordinasi dengan pemerintah kecamatan dan desa. Kita berharap titik banjir tidak bertambah. Dan banjir yang terjadi cepat surut," singkat Ruri. (sam)

Kategori :