11 Rekomendasi Tempat Nongkrong dengan Rating Tinggi di Jakarta Barat, Bisa Sambil Meeting dan Ngopi Bareng

Jumat 12-07-2024,10:35 WIB
Reporter : Eka purnama sari
Editor : Syariah muhammadin

RADAR BENGKULU - Jakarta Barat memiliki banyak tempat yang bagus untuk nongkrong dan berkumpul dengan teman-teman. Ada juga tempat yang bagus untuk WFC, mengerjakan tugas dan meeting.

Selain itu, tempat nongkrong ini menawarkan berbagai menu lezat dengan harga yang cukup terjangkau.

Menu makanan dan minuman berkisar dari makanan penutup, kue-kue, kopi, non-kopi, jus, makanan ringan hingga makanan berat.

Beberapa juga menawarkan banyak permainan board game yang menyenangkan.

Jadi, di mana saja tempat nongkrong paling asyik dan rating tinggi yang banyak di review oleh google di Jakarta Barat? 

Mengutip dari sumber detiktraveler, simak beberapa tempat nongkrong yang memiliki rating tinggi dan banyak di review oleh google di Jakarta barat di bawah ini:

- Dancing goat coffee co

Lokasi tempat nongkrong ini berada di Ruko Grand Niaga Blok K6/2P, Jalan Puri Kencana – Kembangan. Jam buka setiap hari pukul 07.00-21.00 WIB.

Menurut ahli geografernya, Dancing Goat Coffee Co. memiliki area yang luas dengan banyak tempat duduk.

Tempatnya nyaman dan cukup ramai. Sangat cocok untuk pertemuan dan WFC karena setiap meja memiliki stopkontak.

Menunya berkisar dari kopi, minuman non-kopi, makanan penutup, kue-kue dan makanan ringan hingga makanan berat.

Harga minuman berkisar antara Rp 29.000-48.000 dan makanan Rp 38.000-85.000.

- Café Batavia

Lokasi tempat nongkrong berikut ini berada di Kota Tua Jakarta, Jalan Pintu Besar Utara No. 1. Jam buka: Senin-Kamis (09.00-00.00), Jumat (09.00-01.00), Sabtu (07.00-01.00), Minggu (07.00-00.00).

Café Batavia merupakan salah satu tempat nongkrong tertua di Indonesia yang memiliki sejarah yang menarik. 

Kategori :