MTs Qaryatul Jihad Akan Berjuang Menuju Perpustakaan Berstandar Nasional

Rabu 09-10-2024,10:51 WIB
Reporter : Agus
Editor : Azmaliar Zaros

Selain sosialisasi mengenai NPP, Budi Hartono juga memaparkan mekanisme pengajuan proposal bantuan perpustakaan yang dapat diajukan setelah perpustakaan memiliki NPP. 

"Ini menjadi peluang besar bagi perpustakaan madrasah untuk meningkatkan koleksi buku, memperbarui fasilitas, serta mengadakan pelatihan literasi bagi siswa dan guru," tambahnya.

 

Sementara itu, Kepala MTs Qaryatul Jihad Yeni Suryani, S.Pd., menyambut baik kunjungan tersebut. 

Ia menyampaikan bahwa pihak madrasah siap untuk segera mengurus pendaftaran NPP agar perpustakaan mereka bisa terdaftar dan mengajukan proposal bantuan. 

 

“Ini adalah langkah penting bagi pengembangan perpustakaan kami. Dengan bantuan yang diharapkan, kami optimis perpustakaan MTs Qaryatul Jihad akan lebih baik lagi dalam memberikan layanan pendidikan,” ujarnya.

Selain itu, Yeni juga menegaskan pentingnya dukungan dari semua pihak, baik dari internal madrasah maupun eksternal, agar perpustakaan dapat berfungsi secara optimal dalam menunjang kegiatan belajar mengajar. 

 

Ia berharap perpustakaan dapat menjadi pusat pembelajaran yang mendukung literasi siswa, khususnya dalam hal literasi numerasi yang saat ini menjadi salah satu fokus pendidikan di madrasah tersebut.

"Dengan adanya sosialisasi ini, diharapkan perpustakaan MTs Qaryatul Jihad dapat segera memiliki NPP dan mampu mengajukan berbagai bantuan yang dapat memajukan pendidikan di madrasah tersebut. Kunjungan dari Balai Kearsipan dan Perpustakaan Daerah ini menjadi awal yang baik untuk peningkatan kualitas literasi di MTs Qaryatul Jihad," pungkasnya. 

 

Kategori :