Puskesmas di Mukomuko Makin Maju Berkualitas, Sudah Buka Pelayanan USG

Jumat 08-11-2024,09:27 WIB
Reporter : seno am
Editor : syariah muhammadin

RADAR BENGKULU, MUKOMUKO - Sebanyak 17 atau seluruh Pusat Kesehatan Masyarakat (Puskesmas) di Kabupaten Mukomuko makin maju dan berkualitas karena saat ini telah dilengkapi dengan alat USG (Ultrasonografi). Sehingga Puskesmas bisa membuka pelayanan USG bagi masyarakat. 

"Alhamdulillah saat ini 17 Puskesmas di daerah ini telah memiliki alat USG dan alat USG tersebut sudah dioperasi untuk melayani masyarakat," kata Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Mukomuko, Bustam Bustomo, SKM, kemarin.

BACA JUGA:Zamhari dan Damsir Dilantik Menjadi Pimpinan DPRD Mukomuko

BACA JUGA:Distan Mukomuko Tinjau Panen Bawang Merah 1 Hektar di Desa Sumber Makmur

Alat USG merupakan pemeriksaan pencitraan noninvasif yang menggunakan gelombang suara berfrekuensi tinggi untuk menghasilkan gambar atau video bagian dalam tubuh.

USG tidak menggunakan radiasi seperti sinar-X. 

Aat USG (ultrasonografi) memiliki beberapa tujuaan yakni memantau perkembangan dan pertumbuhan janin selama kehamilan,  selanjutnya memeriksa kondisi organ dalam tubuh, seperti jantung, pembuluh darah, mata, tiroid, otak, payudara, organ perut, kulit, dan otot, mendeteksi dan mengobati cedera pada jaringan lunak dan lainnya.

 

"Sebelum mengoperasikan alat USG ini para dokter yang bertugas di seluruh Puskesmas ini diberikan pemahaman, bimbingan oleh dokter spesialis kandungan yang ada di daerah terkait pengoperasian dan hasil dari USG ini," elasnya.

 

Ditambahkannya, adanya alat USG disetiap Puskesmas ini bertujuan untuk menekan angka kematian ibu dan bayi dan juga untuk menyukseskan program bebas stunting. 

 

"Adanya alat USG disetiap Puskesmas ini akan memudahkan masyarakat untuk mendapatkan pelayanan yang menggunakan alat USG untuk masyarakat khususnya ibu hamil," pungkasnya. (sam)

Kategori :