radarbengkuluonline.id, Benteng - Ini ada informasi penting untuk masyarakat di Kabupaten Bengkulu Tengah (Benteng).
Pemkab Benteng melalui Dinas Kesehatan (Dinkes) Benteng tahun 2025 ini telah menyiapkan kuota kartu Jaminan Kesehatan Daerah (Jamkesda) untuk masyarakat Benteng.
BACA JUGA:MIN 2 Bengkulu Tengah Berikhtiar Tingkatkan Kesehatan
BACA JUGA:Lima Jembatan Rencananya Bakal Dibangun di Bengkulu Tengah Tahun 2025
Kartu Jamkesda disiapkan Pemkab Benteng untuk masyarakat Benteng yang kurang mampu agar mandapatkan pelayanan kesehatan gratis.
"Ya sudah dianggarkan di APBD Benteng untuk penerima manfaat tahun ini," ungkap Kepala Dinkes Benteng, Barti Hasibuan.
BACA JUGA:BSBI Bengkulu Siapkan Bantuan 117 Ton Benih Padi Untuk Bengkulu Tengah
BACA JUGA:Bengkulu Tengah Optimis Penerimaan Pajak Bisa Tercapai
Diterangkan, untuk mengakomodir Jamkesda tersebut anggaran yang disiapkan oleh pemerintah mencapai Rp 9 miliar.
"Tahun 2024 sebanyak 17.000 warga Bengkulu Tengah telah kita jamin kesehatannya.Tahun ini ditambah 3.000 warga, jadi totalnya 20.000 warga di tahun 2025 ini," ujar Barti.
BACA JUGA:Orangtua Terus Didorong Buat KIA di Bengkulu Tengah
BACA JUGA:Anak -Anak di Bengkulu Tengah Hampir 100 Persen Punya Akta Kelahiran