Setiap Bank di Bengkulu Buat Video Pariwisata Bengkulu
RBO >> BENGKULU >> Event Pekan Olahraga Perbankan (Porbank) Badan Musyawarah Perbankan Daerah (BMPD) Bengkulu 2018 resmi dimulai. Pada Porbank 2018 ini, Kepala Perwakilan BI Bengkulu Endang Kurnia Saputra yang sekaligus Ketua BMPD mengatakan bahwa setiap bank akan membuat video promosi pariwisata Bengkulu.
"Ya betul, dalam Porbank ini lebih banyak lomba yang kita buat. Dan lomba yang baru itu adalah lomba pembuatan video pariwisata Bengkulu. Pada lomba ini masing - masing bank, ada 19 bank akan membuat video promosi pariwisata Bengkulu. Video tersebut akan disebarluaskan melalui media sosial masing-masing bank dan kantor bank masing-masing agar diketahui oleh masyarakat," kata Endang kepada radarbengkuluonlinbe.com usai pembukaan Porbank (27/10).
Endang mengatakan, pembuatan video pariwisata dalam rangka Porbank ini adalah bentuk dukungan perbankan Bengkulu terhadap potensi daerah. Perbankan membantu program kerja Pemda dalam mempromosikan wisata, visit 2020 wonderfull Bengkulu.
Ketua BMPD Provinsi Bengkulu, Endang Kurnia Saputra saat membuka Porbank 2018 Menuturkan, event 3 tahunan ini adalah wadah silaturahim insan perbankan di Bengkulu. Bukan hanya lomba, namun persahabatan pun akan terjalin di Porbank. Dan juga bibit, hobi dan bakat para insan perbankan pun diajang Porbank ini dapat tersalurkan.
Kemudian hal terpenting adalah di Porbank ini dapat menjaga kekompakan perbankan di Bengkulu dalam pertumbuhan ekonomi daerah.
"Kita kerja keras, kerja cerdas dan juga happy, sesuai dengan tema Porbank tahun ini, Unity ini Happyness," katannya. (ae2)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: