Walikota Minta Camat, Lurah dan RT Buka Mata dan Telinga

Walikota Minta Camat, Lurah dan RT Buka Mata dan Telinga

Helmi Hasan: Jangan Ada Warga Kota yang Tidak di Perhatikan

RBO, BENGKULU - Walikota Bengkulu, H. Helmi Hasan SE meminta camat ,lurah dan RT untuk membuka mata dan telinganya untuk melihat kondisi warganya masing-masing. "Jangan sampai ada warga Kota Bengkulu yang tidak diperhatikan apalagi berasal dari kaluarga yang kurang beruntung," kata dia Helmi Hasan, usai pelatakan batu pertama pembangunan ruma Doni Sagita (32) yang beralamat jalan Danau Raya RT 1 RW 1 Kelurahan Dusun Besar, Kecamatan Singaran Pati, Kota Bengkulu, yang diberitakan tinggal di gubuk yang tidak layak huni untuk ukuran Kota Bengkulu.

Dijelaskan Helmi Hasan, asal lengkap dokumen administrasinya, maka pemerintah akan membantu dalam proses pembangunan rumah warga yang kurang beruntung tersebut. "Saya sangat berharap camat, lurah dan RT di kota ini bisa membantu kerja Pemerintah Kota dengan memberikan informasi dan bantuan terhadap warga kota yang membutuhkan bantuan pemerintah. Seperti Doni yang saat ini kita sedang membantu melakukan bedah rumah," jelas dia.

Helmi menambahkan, pemerintah tidak bisa bekerja sendirian dalam hal ini, harus mendapatkan dukungan semua pihak, karena pemerintah membutuhkan informasi yang ada untuk mengawasi masyarakat dan apa kebutuhan masyarakat Kota. "Pemerintah tidak bisa bekerja sendiri untuk membangun kota ini menjadi kota impian kita bersama, jika rakyat kota bengkulu senang, dan makmur, maka kitalah yang akan mendapatkan manfaatknya," paparnya.(ae3/rsm)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: