Kontraktor Azan di Dinas PUPR, Distan dan DPRD Mukomuko

Kontraktor Azan di Dinas PUPR, Distan dan DPRD Mukomuko

RBO >> MUKOMUKO >>  Salah seorang warga RT 04 Pasar Belakang Kelurahan Pasar Mukomuko Kota Mukomuko yang diketahui bernama Jamaris (51) mengumandangkan azan di Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR), Dinas Pertanian (Distan) dan Kantor Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Mukomuko, Senin (3/12).

Sontak, apa yang dilakukan oleh Jamaris yang diketahui berprofesi sebagai kontraktor ini membuat heboh pegawai di tiga OPD (Organisasi Perangkat Daerah) tersebut.

Ia melakukan hal tersebut lantaran kecewa karena pada tahun ini ia tidak mendapat pekerjaan paket proyek dari Dinas PUPR dan Distan. Padahal katanya saat diwawancarai, ia telah menemui Kadis, kedua OPD tersebut untuk meminta pekerjaan.

Menurutnya, sebagai kontraktor lokal, ia juga berhak mendapat paket proyek di Pemerintahan Kabupaten Mukomuko. Katanya, ia sudah memiliki perusahaan CV. Oka Jaya Pratama. Itu tanda dia sudah siap menjadi rekanan pemerintah.

"Ini malah ada orang yang tidak memiliki perusahaan mendapat proyek," sebutnya berwajah kesal.

Menurutnya, perlakukan kedua instansi tersebut terhadap dirinya merupakan ketidakadilan bagi dirinya. Aksi ini merupakan bagian mencari keadilan baginya.

Ia juga menyebutkan, pada saat ia meminta pekerjaan kepada dua OPD tersebut. Ia diarahkan kepada Anggota DPRD Mukomuko. Namun Dewan mengembalikan lagi kepada OPD tersebut.

"Saya sudah seperti bola. Dioper-oper," ujarnya.

Selain azan, Jamaris juga melakukan pembacaan Pancasila dan Membaca Undang-Undang Dasar (UUD) 1945.

Aksi solonya ini ia mulai sekitar pukul 09.00 WIB. Ia berangkat dari rumahnya menggunakan sepeda motor jenis Honda Revo Nopol BD 2136 NF. Jmaris memasang motor Revo warna hitamnya dengan Bendera Merah Putih diikat dibagian belakang. Ia juga melengkapi motornya dengan spanduk bertulisan lafaz "Basmalah," "Pencari Keadilan," dan Allah Huakbar!!!,".

Ia memulai aksinya di Kantor Dinas PUPR. Tepatnya di depan pintu samping kantor tersebut. Kemudian ia lanjut ke Kantor DPRD Mukomuko, untuk Azan ia lakukan di tangga kantor tersebut. Sedangkan pembacaan Pancasila dan UUD 1945 ia bacakan didepan pintu kantor DPRD Mukomuko.

Selesai di DPRD, ia melanjutkan aksinya ke Dinas Pertanian. Ia mengumandangkan azan dan pembacaan Pancasila serta UUD 1945 tepat di depan pintu Kantor Distan. (sam)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: