NasDem Hanya Bakal Usulkan Satu Nama Cawagub
Reporter:
radar|
Editor:
radar|
Rabu 23-01-2019,21:40 WIB
Tantawi Dali : Tunggu Kita Rapat Dulu
RBO, BENGKULU – Dari Partai Nasional Demokrat (NasDem) Provinsi Bengkulu sebagai salah satu Partai Politik (Parpol) pengusung Ridwan Mukti dan Rohidin Mersyah dalam Pilkada Gubernur tahun 2015 lalu diungkapkan oleh Ketua Bappilu DPW NasDem Tantawi Dali S.Sos, MM, pihaknya hanya akan mengusulkan satu nama Cawagub guna mendampingi Rohidin Mersyah nanti.
“Kami dari NasDem, wajib kader yang diusulkan nanti. Dan hanya akan ada satu nama kader yang bakal kami sampaikan,” ungkap Tantawi Dali kepada radarbengkuluonline.com, Rabu (23/1).
Adapun siapa kader yang bakal diusung oleh NasDem sebagai Cawagub nanti, Tantawi yang juga Ketua Badan Kehormatan (BK) DPRD Provinsi Bengkulu menegaskan, saat ini pihaknya belum memutuskan satu nama tersebut.
“Kami kan juga baru saja dilantik. Nanti kami akan rapat terlebih dahulu. Kalau siapa kader yang akan diusulkan nanti, sebenarnya NasDem ini punya banyak kader potensial dan layak. Ada Dedy Ermansyah, kemudian Erna Sari Dewi, Leny John Latief, dan saya sendiri,” tegasnya.
Selain itu, dari nama yang akan diusulkan oleh NasDem nanti, juga harus berdasarkan rekomendasi dari DPP. “Nanti keputusannya dari DPP. Kita dari wilayah akan menyampaikan usulan dan DPP yang memutuskan,” terang Tantawi.
Kemudian terkait Wakil Gubernur ini, saat ini Rohidin Mersyah sudah menjadi Gubernur definitive dan menurut mereka sebaiknya segera dilaksanakan Pemilihan Wagub.
“Kalau harapan kita secepatnya dilaksanakan dan terpilih Wagubnya. Kalau bisa sebelum pemilu pada bulan April sudah selesai pemilihan Wagub,” pungkasnya. (idn)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: